Libur Lebaran, Ini 5 Film Indonesia yang Seru Ditonton Bareng Keluarga

Sekarang kalau mau nonton film tak perlu repot-repot datang ke bioskop, apalagi pada libur lebaran, bisa nonton film di rumah

Budi Arista Romadhoni
Jum'at, 14 Mei 2021 | 11:00 WIB
Libur Lebaran, Ini 5 Film Indonesia yang Seru Ditonton Bareng Keluarga
Ilustrasi nonton film di rumah saat libur lebaran. (Elements Envato)

SuaraBogor.id - Pemerintah masih menerapkan kebijakan pembatasan pada saat momentum lebaran tahun ini. Salah satunya dengan kebijakan pelarangan mudik guna menekan penyebaran Covid-19. Untuk menghilang rasa jenuh bisa dengan nonton film di rumah. 

Apalagi sekarang kalau mau nonton film tak perlu repot-repot datang ke bioskop. Selama pandemi yang sudah setahun ini, berbagai layanan streaming berlomba-lomba menghadirkan bioskop di rumah yang bisa ditonton kapan saja.

Banyak film-film Indonesia yang menarik dan bisa menjadi pilihan untuk ditonton bersama keluarga besar anda.

Dikarenakan masih dalam suasana lebaran, film Indonesia bergenre religi mungkin bisa menjadi pilihan yang pas untuk ditonton. Dirangkum dari akun instagram @Ity.project, berikut 5 film Indonesia bergenre religi yang dijamin bikin hati anda terketuk.

Baca Juga:Ya Allah! Lebaran, Bocah 5 Tahun di Surabaya Ini Dibuang Ibunya di Jalanan

1. Negeri 5 Menara (2012)

Tangkapan layar film 5 menara [Instagram]
Tangkapan layar film 5 menara [Instagram]

Berkisah tentang kehidupan para santri pesantren Gontor yang berhasil meraih mimpi-mimpinya berkat tekad, usaha, doa dan mantra "Man Jadda Wa Jadda" ini sangat menginspirasi dan cocok ditonton bersama keluarga loh.

Apalagi kalau kamu memiliki latar belakang keluarga yang religius, maka jangan sampai melewatkan film ini. Dipastikan kamu tidak akan menyesal karena banyak sekali motivasi dan pembelajaran hidup yang diceritakan di film bernuansa pesantren ini.

2. Haji Backpacker (2014)

Film Haji Backpacker [Instagram]
Film Haji Backpacker [Instagram]

Mada yang merasa hancur saat pernikahannya batal, menjadi amat marah dengan Tuhan dan mengubah dirinya menjadi seseorang yang jauh dari agama, melakukan segala hal yang dilarang agama dan hidup bebas di Thailand.

Baca Juga:5 Artis Mualaf Rayakan Lebaran Idul Fitri 2021, Siapa Saja?

Ia tak mau lagi menjalankan ibadah bahkan saatnya ayahnya meninggal ia enggan melakukan salat jenazah. Namun siapa sangka bahwa perjalanan tak terduganya mengantarkan ia ke tanah suci dan menemukan jalan "pulang". Penasaran kan dengan alur ceritanya seperti apa? Yuk langsung aja ditonton.

3. Hijab (2015)

Film hijab. [Instagram]
Film hijab. [Instagram]

Film drama komedi ini berkisah tentang empat orang sahabat yang membangun bisnis fashion hijab. Namun tak disangka bisnis ini menjadi masalah untuk persahabatan mereka dan rumah tangga masing-masing.

Meskipun mengangkat tema religi, tapi film ini begitu asik ditonton karena drama dan komedi yang pas bercampur cerita yang jujur dan ringan. Selain itu, di film ini juga menampilkan cara fashion hijab yang berbeda. Jadi bisa sekalian jadi rekomendasi para hijabers!

4. Cahaya Cinta Pesantren (2016)

Film Cahaya Cinta Pesantren. [Instagram]
Film Cahaya Cinta Pesantren. [Instagram]

Film ini bercerita tentang Shilla yang terpaksa masuk pesantren. Kehidupan dan tingkah lakunya selama di pesantren begitu penuh warna, ringan, kocak, dan bermakna. Cocok banget ditonton bareng keluarga soalnya alur ceritanya di dalam film tersebut menghibur banget.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak