Kiki Fatmala Tak Menyesal Pindah Agama: Pingin Jadi Manusia Lebih Baik

Pengakuan Kiki Fatmala pindah agama pun juga usai menikan mengakui ada banyak perubahan dalam dirinya sendiri, terutama dalam kehidupannya.

Andi Ahmad S
Rabu, 26 Mei 2021 | 06:55 WIB
Kiki Fatmala Tak Menyesal Pindah Agama: Pingin Jadi Manusia Lebih Baik
Kiki Fatmala [Herwanto/Suara.com]

SuaraBogor.id - Usai menikah Artis Kiki Fatmala mengaku sangat bahagia. Tak hanya itu, Kiki Fatmala mengaku bahagia pindah agama. Dia juga tidak merasa menyesal sedikitpun ketika dirinya memilih pindah keyakinan.

Pengakuan Kiki Fatmala pindah agama pun juga usai menikan mengakui ada banyak perubahan dalam dirinya sendiri, terutama dalam kehidupannya.

Pengakuan Kiki Fatmala sendiri diungkapkan pada sebuat video tayangan channel YouTube Melaney Ricardo baru-baru ini.

Bahkan, Kiki Fatmala ingin jadi manusia lebih baik lagi ketika memilih pindah agama dan memutuskan untuk menikah kembali.

Baca Juga:Inul Daratista Ngamuk ke Neno Warisman, Pak Ogah Sakit Parah

Sebelumnya, Kiki Fatmala dikabarkan pindah agama beberapa waktu lalu. Kabar itu merebak seusai beredar foto Kiki Fatmala menikah dengan seorang bule.

Kiki Fatmala membenarkan sudah menikah lagi. Hal itu terjadi setelah dia bercerai 14 tahun lalu. Pria bule yang mempersunting Kiki Fatmala diketahui bernama Chris. Banyak perubahan dan kebahagiaan yang diungkapkan Kiki Fatmala setelah menikah dengan pria bule tersebut.

Awal kenal, Christoper sempat mengajaknya menikah namun Kiki Fatmala menolak. Sebab luka lama akibat gagalnya dalam pernikahan pertamanya masih sangat membekas.

Kiki Fatmala dan suami barunya [Instagram/@qq_fatmala]
Kiki Fatmala dan suami barunya [Instagram/@qq_fatmala]

“Dari baru kenal belum ada setahun dia udah ngajakin untuk berumah tangga, tapi akunya yang enggak mau. Karena aku pikir, ‘Ah ngapain aku enggak begitu percaya dengan suatu perkawinan’, trauma yang dulu. Terus aku lihat orang pada kawin, pada cerai semua kok,” ucap Kiki Fatmala dalam tayangan itu disitat dari Solopos.com -jaringan Suara.com, Rabu (26/5/2021).

Meski sempat ditolak namun tak membuat Christoper patah arang. Ia pun meyakinkan Kiki Fatmala bahwa suatu saat nanti hatinya akan terbuka untuknya.

Baca Juga:Tinggalkan Islam dan Peluk Kristen, Kiki Fatmala Tak Lagi Pikirkan Duniawi

“Tapi akhirnya dia bilang gini, ‘Sekarang aku enggak mau nanya lagi sama kamu, tapi suatu saat kamu mau, kamu bilang sama saya’. Ditungguin sama dia,” ujar pemeran Bisa Naik Bisa Turun itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini