Keren! BRI Kembali Meraih Prestasi Internasional Berupa Best Priority Banking

Sentra Layanan Prioritas dengan konsep baru Modern Heritage hadir di kota Bogor.

Fabiola Febrinastri | Restu Fadilah
Kamis, 26 Agustus 2021 | 18:43 WIB
Keren! BRI Kembali Meraih Prestasi Internasional Berupa Best Priority Banking
Dok: BRI

SuaraBogor.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali menorehkan prestasi di kancah internasional dengan menyabet penghargaan Best Priority Bank dalam Global Private Banking Innovation Summit & Award 2021.

Adapun penghargaan prestisius tersebut diselenggarakan oleh The Digital Banker, media publikasi dan riset industri perbankan yang berpusat di Singapura. The Digital Banker kerap memberikan penghargaan kelas dunia dengan penilaian secara transparan, dengan menerapkan tolok ukur dan standardisasi industri global.

Penghargaan tersebut berhasil diraih BRI tak terlepas dari kinerja positif bisnis Wealth Management BRI. Terkait prestasi tersebut, Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengatakan bahwa sesuai namanya yaitu ‘Bank Rakyat Indonesia’, pihaknya akan melayani seluruh penduduk di Tanah Air, dari semua segmen.

Dengan demikian, kata Catur Budi Harto, bisnis wealth management juga diposisikan tidak hanya melayani segmen menengah keatas semata, tetapi bertujuan memberikan layanan wealth management kepada seluruh masyarakat di Indonesia. Hal itu menurutnya tertuang dalam visi BRI yakni menjadi The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia & Champion in Financial Inclusion.

Baca Juga:Daftar 18 Klub Liga 1 2021, Mana Tim Kesayangan Anda?

“Sebagai bagian dari BRI Group yang memiliki produk dan jasa keuangan yang lengkap, Wealth Management BRI memiliki dukungan yang lengkap, mulai dari investasi, bancassurance, sekuritas serta modal ventura. Ini memungkinkan kami untuk memberikan keluasan dan kedalaman produk serta layanan,” ujar Catur.

Per Agustus 2021 Wealth Management BRI mampu mencatatkan pertumbuhan fee based income sebesar 47% year on year, karena total aset yang dikelola terus meningkat selama satu decade. BRI terus mendorong penerimaan fee based income yang lebih besar di sektor investasi dan bancassurance. Salah satunya mengembangkan berbagai inovasi produk perbankan dan menambah jumlah outlet layanan BRI Prioritas.

Sentra Layanan Prioritas  dengan konsep baru Modern Heritage hadir di kota Bogor

Yang terbaru, BRI membuka Kantor Cabang dan Sentra Layanan Prioritas (SLP) berlokasi di Jalan raya Pajajaran No.35 Kota Bogor, Jawa Barat (26/8/2021). Hadir dalam acara tersebut Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto didampingi Direktur Institution & SOE BRI, Agus Noorsanto, Senior Executive Vice President  Operation BRI, Muhammad Syafri Rozi dan  Senior Executive Vice President Fixed Asset Management and Procurement, Hendro Padmono

Saat ini, BRI semakin memanjakan nasabahnya dengan berbagai pilihan layanan perbankan, salah satunya melalui kantor layanan prioritas yang mudah dijangkau, premium, dan mampu memberikan layanan personal banking yang memuaskan. Untuk menjawab tantangan tersebut, sekaligus untuk membidik segmentasi nasabah affluent dari segmen milenial, SLP Bogor tampil dengan konsep desain baru yang mengusung tema modern heritage.

Baca Juga:BUMN Muda Launching Program Mentorship

“Outlet layanan SLP Bogor didesain dengan tampilan lebih modern, untuk memberikan rasa nyaman kepada nasabah muda dari kalangan milenial dalam menggunakan layanan premium milik BRI, seperti ruang meeting, ruang konsultasi dengan teller (dealing room), dan Safe Deposit Box,” kata Catur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini