SuaraBogor.id - Tinggal menghitung hari Ria Ricis dan Teuku Ryan akan segera melangsungkan lamarannya, pada Kamis (23/9/2021).
Untuk pernikahannya sendiri Ria Ricis dan Teuku Ryan dilaksanakan pada akhir tahun nanti. Saat ini keduanya tengah mempersiapkan untuk kelancaran acaranya.
Bahkan, usai menikah, keduanya berencana akan pergi ke Tanah Suci bersama-sama.
"InsyaAllah kalau Allah takdirkan berjodoh insyaAllah setelah halal kita umrah bersama," kata Ria Ricis di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Senin (20/9/2021).
Baca Juga:Tak Kunjung Menikah Lagi, Desy Ratnasari: Cowoknya Minder dan Takut
Umrah bareng merupakan keinginan Ria Ricis sejak lama. Bahkan sebelum bertemu Ryan, ia sudah memiliki angan-angan umroh bareng keluarga besar setelah menikah.
![Keluarga Ria Ricis dan Teuku Ryan berfoto bersama usai mengadakan pertemuan keluarga di Kawasan Bintaro Sektor 9, Tangerang Selatan, Senin (20/9/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/20/81701-ria-ricis-dan-teuku-ryan-suaracomalfian-winanto.jpg)
"Penginnya sih bahkan dari sebelum ketemu bang TR, Ricis selalu bermimpi nanti kalau punya suami atau ditakdirkan oleh Allah nikah, pengin banget pertama tuh umroh dulu," kata Ria Ricis.
Hal itu diakuinya sebagai bentuk syukur kepada Tuhan. Sebab doa-doanya selama ini dikabulkan.
"Karena kan sebagai tanda syukur juga," ujarnya.
Ria Ricis dan Teuku Ryan akan melangsungkan prosesi lamaran pada 23 September di hotel JW Marriot, Jakarta Selatan. Acara tersebut hanya dihadiri keluarga dan kerabat dekat dengan protokol kesehatan ketat.
Baca Juga:3 Kebiasaan Pria Setelah Menikah, Jadi Kurang Perhatian dengan Istri!
Acara tersebut bakal mengusung adat Jawa - Palembang. Belum mau bocorkan tanggal pernikahan, Ricis hanya minta didoakan pernikahannya digelar akhir tahun ini.