Flora dan Fauna
Pesona Curug Nangka tak sekadar pemandangan indah serta air terjun saja. Di lokasi ini terdapat flora dan fauna yang beragam. Dari gerbang masuk menuju area perkemahan terdapat pohon-pohon Pinus yang menjulang tinggi. Lalu pada bagian atas di sekitar air terjun, terdapat vegetasi hutan alam tropis.
Pengunjung juga bisa melihat beberapa satwa, seperti Surili, Monyet Ekor Panjang, Owa Jawa serta Lutung. Berbagai burung dengan suara yang indah menambah pesona dari Curug Nangka.
Akses Lokasi dan Fasilitas
Baca Juga:8 Wisata Alam Bogor Terpopuler, Bukit Alesano, Curug Nangka hingga Terasering 1001
Curug Nangka yang berada di kecamatan Ciapus bisa ditempuh dari kota Bogor dengan waktu perjalanan sekitar 45 menit. Di sepanjang jalan, calon pengunjung juga tak perlu bingung karena ada banyak papan penunjuk jalan arah Curug Nangka.
Sesampainya di lokasi, akses untuk kendaraan roda dua maupun empat sudah tersedia dengan baik.
Fasilitas yang tersedia di Cugur Nangka turut memanjakan para pengunjung. Selain keberadaan cekungan air di bawah air terjun, pengelola juga menyediakan beberapa kolam untuk bermain air.
Jika ingin menghabiskan malam di Curug Nangka, terdapat area perkemahan yang jaraknya tak terlalu jauh dari Curug Nangka. Penginapan pun tersedia di dekat pintu masuk Curug Nangka.
Baca Juga:Viral! Kecelakaan di Gerbang Tol Sentul Barat, Bus Seruduk Mobil
Paling penting, ketika berwisata, oleh-oleh menjadi syarat agar terus ingat dengan Curug Nangka. Terdapat para penjaja souvenir khas Curug Nangka yang dijual dengan harga terjangkau.