Tegas! Ustaz Yusuf Mansur Melarang Miliki Boneka Arwah: Musyrik

Ustaz Yusuf Mansur kembali menjelaskan pandangannya terkait boneka arwah. Kata Ustaz Yusuf Mansur boneka arwah merupakan sesuatu yang haram.

Hairul Alwan
Minggu, 09 Januari 2022 | 15:01 WIB
Tegas! Ustaz Yusuf Mansur Melarang Miliki Boneka Arwah: Musyrik
Ustaz Yusuf Mansur. (Suara.com/Ummi Saleh)

SuaraBogor.id - Ustaz Yusuf Mansur baru-baru ini mengklarifikasi video pernyataannya terkait trend spirit doll alias boneka arwah yang belakangan beredar. Melalui video viral yang beredar, Ustaz Yusuf Mansur dikira membolehkan punya boneka arwah.

Tak mau pernyataannya salah difahami, Ustaz Yusuf Mansur kembali menjelaskan pandangannya terkait boneka arwah. Kata Ustaz Yusuf Mansur boneka arwah merupakan sesuatu yang haram.
"Saya Minggu lalu ngasih video ke stasiun televisi swasta, tapi karena statementnya nggak lengkap terkesan membolehkan. Nah hari ini saya lengkapi, kalau bonekanya diisi arwah, itu haram dan lebih baik bertobat," ujar Yusuf Mansur di kawasan Barito, Jakarta Selatan, Sabtu (8/1/2022).

Secara tegas Ustaz Yusuf Mansur melarang perbuatan tersebut karena termasuk syirik dan dosa besar. Sebab, hal itu dilarang oleh agama Islam.

"Musyrik , syirik kalau begitu (sampai diisi arwah)," sambungnya.

Baca Juga:Digugat Kasus Wanprestasi, Ustaz Yusuf Mansur Malah Bersyukur

Kata Ustaz Yusuf Mansur, spirit doll sebetulnya ada dua macam. Pertama, boneka yang betulan sampai diisi arwah dan boneka yang hanya untuk memberi semangat ke pemiliknya.

"Kalau saya lihat ada dua. Ada yang bener-bener diisi sama arwah, ini yang dilarang. Kedua, boneka biasa," ujar Ustaz Yusuf Mansur.

"Saya udah bilang nggak bener kalau Yusuf Mansyur mengizinkan, membolehkan. Apalagi menyeru kalau mau mau bahagia punya boneka nggak mungkin," lanjutnya menjelaskan.

Ustaz Yusuf Mansue menuturkan, menyayangi boneka sebagai sugesti kelak memiliki anak diperbolehkan. Meski demikian, jika berlebihan seperti memberinya makan, hal tersebut sudah berlebihan.

"Yang kedua, sebenernya boneka biasa aja cuman kalau kita yang nggak demen, nggak suka ngelihat (orang) kaya gitu jadi aneh, boneka kok dimandiin, disayang-sayang. Nah kalau sampai dikasih makan menurut saya sih rada-rada," ungkapnya.

Baca Juga:Respons Fenomena Adopsi Boneka Arwah, Deddy Corbuzier: Mending Sex Doll

Pada pemberitaan yang beredar sebelumnya, Ustaz Yusuf Mansur mengaku masih mentolerir fenomena adopsi boneka. Dia menilai mengadopsi boneka tercipta ikatan batin yang membahagiakan dengan pemiliknya.

Tapi saat itu hal yang dimaksud oleh Ustaz Yusuf Mansur bukan boneka arwah. Melainkan boneka biasa yang tidak diperlakukan berlebihan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak