SuaraBogor.id - Orang Sunda dikenal karena paras mereka yang rupawan. Tak terkecuali artis-artis keturunan Sunda berikut yang disukai bukan hanya karena berbakat, tapi punya paras yang cantik.
Rata-rata mereka memiliki kemampuan sebagai seorang penyanyi hingga bintang film.
Penasaran siapa saja mereka? Simak daftar namanya berikut ini yang telah dihimpun dari berbagai sumber.
1. Rossa
Baca Juga:Putra ke-2 Raffi Ahmad Jadi Perhatian, 5 Potret Adu Mewah Kamar Anak Artis
![Rossa [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/11/29/51740-penyanyi-rossa.jpg)
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Rossa merupakan artis keturunan Sunda. Penyanyi kenamaan Indonesia itu kerap dipanggil Teh Ocha yang sangat menunjukkan identitasnya sebagai orang Sunda.
Rossa membuat orang Sunda bangga berkat prestasinya yang nggak kaleng-kaleng. Pemilik nama asli Sri Rossa Roslaina Handiyani itu bahkan menjadi salah satu artis yang bernaung di SM Entertainment, agensi grup Korea seperti EXO, NCT dan aespa.
2. Syahrini
![Syahrini [Instagram/@princessyahrini]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/10/06/60089-syahrini-instagramatprincessyahrini.jpg)
Syahrini dikenal karena gaya hidupnya yang glamor dan bergelimang barang branded. Artis yang lahir dengan nama Rini Fatimah Zaelani ini juga keturunan Sunda, lho. Syahrini juga sangat bangga jadi orang Sunda.
Wanita yang kerap disapa Incess ini menunjukkan identitasnya sebagai orang Sunda saat menikah dengan Reino Barack. Pernikahannya digelar dengan adat Sunda yang kental.
Baca Juga:Dominan Silver, 5 Outfit Bridesmaid Pernikahan Vidi Aldiano & Sheila Dara
3. Lesti Kejora
- 1
- 2