SuaraBogor.id - Seorang warga Kampung Bakomsari, Kelurahan Harjasari, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat meninggal dunia tertimpa pohon pinang, Minggu (7/2/2022).
Peristiwa itu terjadi pada Minggu sore. Informasi yang dihimpun wartawan, peristiwa berawal saat korban, MS (57) bersama dua rekannya sedang menebang pohon kelapa.
Nahas, pohon kelapa yang ia tebang malah menimpa pohon pinang yang berada di sampingnya.
Akibatnya, pohon tersebut menimpa korban hingga tewas di lokasi kejadian.
Baca Juga:Hadapi Lonjakan Kasus Covid-19, RSUD Kota Bogor Siapkan Dokter Khusus dan Ratusan Tempat Tidur
“Korban meninggal di tempat dengan luka di kepala dan pundak karena tergencet pohon,” kata Acil salah seorang warga.
Istri korban menangis histeris tak kuasa menahan sedihnya saat tiba di lokasi kejadian dan melihat suaminya sudah dalam kondisi tak bernyawa.
Sementara itu petugas Kepolisian Polsek Bogor Selatan langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Hasil identifikasi korban mengalami luka parah di kepala dan pundak.
Jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan oleh pihak keluarganya.
Baca Juga:Sebuah Mobil Tertimpa Pohon Tumbang di Tangsel, Pengemudi Terluka Ringan