Toyota Avanza dan Daihatsu Sigra Tertimpa Truk Tangki di Tanjakan Pamuruyan Sukabumi, Begini Kondisi Penumpangnya

Saat melintasi tanjakan Pamuruyan, truk diduga tidak kuat, lalu terguling dan menimpa Toyota Avanza F 1596 WY di belakangnya.

Ari Syahril Ramadhan
Senin, 30 Mei 2022 | 06:50 WIB
Toyota Avanza dan Daihatsu Sigra Tertimpa Truk Tangki di Tanjakan Pamuruyan Sukabumi, Begini Kondisi Penumpangnya
Sebuah truk tangki terguling dan menimpa mobil Toyota Avanza di tanjakan Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Minggu (29/5/2022) malam. [Sukabumiupdate.com/Istimewa]

SuaraBogor.id - Sebuah mobil Toyota Avanza tertimpa truk tangki di tanjakan Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Minggu (29/5/2022) malam.

Truk tangki bernopol BA 8547 AQ yang menimpa Avanza tersebut sebelumnya terguling usai diduga tak mampu menanjak.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan ini terjadi sekira pukul 21.00 WIB. truk melaju dari arah Sukabumi menuju Bogor.

Saat melintasi tanjakan Pamuruyan, truk diduga tidak kuat, lalu terguling dan menimpa Toyota Avanza F 1596 WY di belakangnya.

Baca Juga:Tiga Anak Hayut di Sungai Cipelang Usai Latihan Pencak Silat, Satu Meninggal Dunia

"Saya dari Sukabumi mau ke Bogor. truk itu tidak bisa menanjak. Saya kena imbasnya," kata sopir Toyota Avanza, Dindin.

Truk tersebut juga menimpa Daihatsu Sigra B 2872 VKQ yang mengakibatkan ringsek pada bagian depan mobil.

Akibat kejadian ini, mobil yang dikemudikan Dindin rusak cukup parah pada bagian depan dan samping kiri lantaran tertimpa badan truk yang terguling.
Belum diperoleh informasi lebih rinci soal truk tangki kapur curah tersebut karena sang sopir yang tidak ada di lokasi.

"Rusak bagian samping dan depan," kata Dindin menjelaskan kondisi mobilnya.

Truk sempat menutupi jalan dan mengakibatkan kemacetan di sekitar lokasi. Petugas kepolisian langsung turun mengurai kemacetan.

Baca Juga:Sopir Truk Ngeluh Soal Antrian Berjam-jam di SPBU Kilometer 13 Karang Joang

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Ketiga kendaraan dievakuasi supaya lalu lintas kembali lancar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini