Cuma Gegara Kopi, Istri Murka ke Suami Karena Samakan dengan Salat, Publik: Pentingnya Mencari Pasangan Yang Tahu Agama

Curhat seorang istri yang kesal dengan ucapan suami membandingkan kopi dengan salat tengah menjadi pembicaraan hangat.

Andi Ahmad S
Rabu, 10 Agustus 2022 | 18:50 WIB
Cuma Gegara Kopi, Istri Murka ke Suami Karena Samakan dengan Salat, Publik: Pentingnya Mencari Pasangan Yang Tahu Agama
Ilustrasi pasangan bertengkar. (pexels/Timur Weber)

SuaraBogor.id - Viral di media sosial yang memperlihatkan curhatan seorang istri karena kesal terhadap suami cuma gegara kopi.

Kabar tersebut viral usai diungkapkan istri sebagai sender melalui akun @tanyakanrl di jejaring media sosial Twitter.

Curhat seorang istri yang kesal dengan ucapan suami membandingkan kopi dengan salat tengah menjadi pembicaraan hangat.

"Kemarin kan aku berantem kecil gitu sama suami, gara-gara kalau lagi ada temennya suami dateng ke rumah aku lelet banget buat disuruh bikin kopi," ungkap sender dikutip SuaraJabar.id -jaringan Suara.com, Rabu (10/08/2022).

Baca Juga:Viral Siswi Berhijab Mesum di Tangga Masjid, Warganet Murka: Makin Gede Tambah Goblok

Akibat tak gercep buatkan kopi, suami protes keesokan harinya.

Suami meminta sender untuk lebih gerak cepat alias gercep untuk menyiapkan kopi untuk tamu.

"Kamu kok kalau ada tamu ya gercep dikit gitu buat kopi, buat kopi juga besar lo pahalanya nggak cuma salat aja. Ini ni yang pahala nyata buatin kopi," tutur suami ke sender.

Sender sebagai istri pun hanya diam saja mendengarkan.

Suami kemudian melanjutkan dan membandingkan pala membuat kopi lebih besar daripada beribadah salat.

Baca Juga:BEM Untirta Klarifikasi Dugaan Pelecehan Verbal dan Jemur Mahasiswa saat Ospek

"Kamu kira yang paling besar pahalanya salat? Kamu tau nggak siapa yang kamu sembah? Kamu juga kalau salat pasti inget Allah nggak? Nggak mungkin pasti pikiranmu kemana-mana," lanjut suami menambahkan.

Mendengar perkataan tersebut, sender pun tersinggung dan menjawab bahwa salat adalah sebuah bentuk kewajiban.

"Yang pertama kali ditanyain di kubur besok kan salat, walaupun belum bisa khusuk 100% ya dikit-dikit kita berpaiki salat ya kita jadi khusuk lah," balas sender.

Seakan tak mau salah, suami malah menanyakan perkataan sender.

"Yang bilang gitu siapa? Emang udah tahu pasti yang ditanya kubur tentang salat," kata suami.

Kini sender telah malas menanggapi perkataan suami, dia merasa perdebatan itu hanya membuang waktunya.

Akhirnya, sender pun merasa gondok dan kesal bukan main.

Cuitan itu seketika ramai dan dibanjiri beragam tanggapan di kolom komentar.

"Pentingnya cari pasangan yang paham agama. Ya biar agak waras ketika berumah tangga," tulis @gs***.

"Bukannya itu dasar dari pelajaran agama ya, kok suaminya gitu si. Perkara kopi doang anjrit, bisa kali 'besok bikin kopinya agak cepet ya sayang'. Aneh banget ew," imbuh @ubiq***.

"Mbak kok nikahnya sama orang beg* sih?" komentar @the***.

"Mungkin suamimu pas waktu ngaji belum selesai dah minggat duluan beli cireng, pemahaman dasar kok gatau," timpal @Claire***.

"Pentingnya mencari pasangan yang paham agama," ungkap @cha***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak