Belum Juga Ditemukan, Pencarian Hari ke 5 Pelajar Asal Depok Diperluas

Namun, hingga saat ini pelajar yang hilang di Curug Kembar itu belum juga ditemukan.

Andi Ahmad S
Minggu, 16 Oktober 2022 | 22:26 WIB
Belum Juga Ditemukan, Pencarian Hari ke 5 Pelajar Asal Depok Diperluas
Petugas SAR saat mencari orang hanyut . (Dok. Kantor SAR Jakarta)

SuaraBogor.id - Pencarian siswa SMP-IT Depok yang terseret arus sungai di Curug Kembar, Puncak Bogor, Jawa Barat terus diperluas tim gabungan di hari kelima, Minggu (16/10/2022).

Namun, hingga saat ini pelajar yang hilang di Curug Kembar itu belum juga ditemukan.

Seperti diketahui, dari empat korban siswa SMP yang hanyut saat melakukan tracking ke Curug Kembar. Tiga orang pelajar T, A dan R telah berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, sementara satu siswa lagi berinisial A masih dalam pencarian.

Kapolsek Megamendung, AKP Eddy Santosa mengatakan, saat ini Polisi bersama tim gabungan dari Unsur TNI, BPBD, Basarnas, PMI dan relawan terus melakukan pencarian terhadap pelajar SMP Al-Hikmah Depok tersebut.

Baca Juga:Salah Satu Korban Hanyut Curug Kembar Belum Ditemukan, Damkar Depok Sisir Sungai Ciliwung

“Pencarian kita terus perluas dengan membentuk beberapa Tim yang disebar di beberapa titik,” kata AKP Eddy, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com.

TIM ke-1 melakukan pencarian mulai dari jembatan Hamka sampai pertemuan arus sungai Cimandala ke sungai Ciliwung, Tim ke-2 mulai dari Taman wisata matahari sampai jembatan Hamka.

Sedangkan Tim ke-3 melakukan pencarian mulai dari Dary Land sampai taman wisata Matahari, dan tim ke-4 mulai dari jembatan Haji Umar sampai Dary Land.

Pihaknya juga melakukan rafting pertama mulai dari jembatan Ciawi hingga jembatan Gadog, lalu dilanjut dari jembatan Gadog ke jembatan Katulampa, ditambah bantuan penyelam dari Kota Depok di Bakmi Golek dan Watu Gede. Namun, hingga kini pencarian belum membuahkan hasil.

Baca Juga:Pelajar Asal Depok Hanyut di Curug Kembar, KPAI Sentil Pihak Sekolah Yang Gelar Kegiatan Alam Bebas Saat Musim Hujan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini