Hari Ini Sidang Cerai dengan Dedi Mulyadi, Besok Anne Ratna Mustika Bakal Berangkat ke Tanah Suci

Untuk diketahui, sidang perceraian Ambu Anne dan Dedi Mulyadi bakal digelar di Pengadilan Agama Purwakarta.

Andi Ahmad S
Selasa, 08 November 2022 | 11:29 WIB
Hari Ini Sidang Cerai dengan Dedi Mulyadi, Besok Anne Ratna Mustika Bakal Berangkat ke Tanah Suci
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika. (Antara)

SuaraBogor.id - Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika akan berangkat ibadah umroh ke tanah suci pada Rabu (9/11/2022) besok. Sedangkan, untuk hari ini Selasa (8/11/2022) sidang gugatan perceraian dengan Dedi Mulyadi bakal berlangsung.

Untuk diketahui, sidang perceraian Ambu Anne dan Dedi Mulyadi bakal digelar di Pengadilan Agama Purwakarta.

Mengutip dari Denpasar -jaringan Suara.com, menjelang sidang keempat ini, Kang Dedi Mulyadi tampak pasrah.

Hal itu tersirat saat dia melakukan ziarah ke makam istri pertamanya, Sri Mulyawati.

Baca Juga:Jelang Putusan Cerai dengan Kang Dedi, Ambu Anne Milih Berangkat Umroh

Saat itu Kang Dedi dengan mengendarai sepeda motor bersama anak sulungnya, Ahmad Habibi Bungsu Maula Akbar mendatangi makam.

Dia sempat menyampaikan bahwa ini adalah makam ibu kandung Maula Akbar. Dia juga berdoa dan memeluk Maula Akbar. Kemudian mencium batu nisan, secara bergantian tanda kasih sayang kepada Sri Mulyawati.

“Setiap orang pasti memiliki perjalanan hidupnya masing-masing dan cara hidup masing-masing,” kata Kang Dedi.

“Sesuai regulasi yang ada kemarin saya menandatangani surat petunjuk wakil Bupati sebagai pelaksana harian (Plh) selama saya menjalankan ibadah umroh 5 hari kedepan,” ucap wanita yang akrab disapa Ambu Anne itu, saat ditemui di Samsat Purwakarta, pada Selasa, 8 November 2022.

Dalam 5 hari ke depan, lanjut dia, kegiatan dinas yang membutuhkan kehadiran Bupati otomatis terdisposisi ke Wakil Bupati.

Baca Juga:Jalani Sidang Perceraian, Dedi Mulyadi Mengaku Pasrah, Begini Harapan Anne Ratna Mustika

Namun jika tetap menghendaki kehadiran Bupati, harus menunggu sampai pulang dari ibadah Umroh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini