Hotel Lembah Hijau Cipanas Kebakaran, Diduga Akibat Pembakaran Sarang Tawon

Hotel Lembah Hijau Cipanas kebakaran di dua blok kamar hotel yakni, Bungalow 1003 dan 1103, kedua blok tersebut ludes dilalap api.

Hairul Alwan
Sabtu, 18 Mei 2024 | 09:36 WIB
Hotel Lembah Hijau Cipanas Kebakaran, Diduga Akibat Pembakaran Sarang Tawon
Sebanyak 15 personel pemadam kebakaran diturunkan untuk memadamkan api di Hotel Lembah Hijau Cipanas. [Rendi Irawan/cianjurupdate.com]

Wakil Danru Dua Damkar Mako 3 Cipanas, Luki mengungkapkan, pihaknya menerima laporan kebakaran sekira pukul 18.30 WIB.

"Kalau dugaan sementara ini kami mendapatkan informasi bahwa adanya pembakaran sarang tawon di belakang kamar hotel," ungkap Luki.

Untuk memadamkan api, Damkar Mako 3 Cipanas menerjunkan 3 unit mobil damkar dibantu 1 unit mobil damkar dari Mako 1 Cianjur. Sebanyak 15 personel damkar diturunkan untuk memadamkan api.

Kebakaran ini berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.00 WIB. Petugas damkar masih melakukan pendinginan di lokasi kejadian untuk memastikan api tidak kembali berkobar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini