SuaraBogor.id - Sholat tahajud merupakan sholat sunah yang dilakukan sepertiga malam setelah tidur. Sholat sunah ini merupakan sholat sunah yang paling diutamakan. Hukum sholat tahajud adalah sunah muakkad atau sangat dianjurkan. Sholat ini bahkan untuk Rasulullah wajib dilaksanakan. Berikut penjelasan tentang sholat tahajud, lengkap dengan niat sholat tahajud.
Bagi umat muslim yang membiasakan sholat tahajud, ia akan mendapatkan kedudukan terpuji. Hal tersebut tercantum pada Q.S Al-Isra ayat 79 yakni “Dan pada sebagian malam hari bertahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; Mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji.” (QS. Al Isra’: 79).
Selain itu, ia akan dimudahkan segala urusannya. Ia juga akan dibimbing dari segala urusan seperti pekerjaan, pendidikan, dan lain sebagainya.
Allah menjadikan sholat tahajud sebagai sunnah yang diutamakan tentu tanpa alasan. Alasan berikutnya adalah apabila seorang muslim kerap melaksanakan sholat tahajud, pasti diberikan solusi yang terbaik dan pasti ada jalan keluar. Bahkan pertolongan Allah akan datang bagi orang yang membiasakan sholat tahajud. Pertolongan tersebut dapat berupa pertolongan tanpa perantara.
Baca Juga: Bacaan Doa Setelah Wudhu dari Hadits Riwayat Imam Muslim dan Imam at-Tirmidzi
Selain hal-hal di atas, sholat tahajud juga mempermudah terkabulnya doa. Salah satu hadis terkait dengan sholat tahajud adalah Hadis Riwayat Ahmad yang berbunyi, “Biasakanlah dirimu untuk sholat malam karena hal itu tradisi orang-orang shalih sebelummu, mendekatkan diri kepada Allah, menghapus dosa, menolak penyakit, dan pencegah dari dosa.” (HR. Ahmad).
Sholat ini juga sebagai pencegah dan penghapus dosa serta merupakan salah satu kunci masuk surga. Hal tersebut dijelaskan dalam Hadis Riwayat Ibnu Majah yang berbunyi, “Wahai manusia, sebarkanlah salam, berilah makan (orang-orang yang membutuhkan), sambungkanlah silaturrahim, dan sholatlah pada malam hari ketika orang lain sedang tidur; niscaya kalian akan masuk surga dengan selamat.” (HR. Ibnu Majah).
Berikutnya, hadis yang menganjurkan pelaksanaan sholat tahajud adalah sebagai berikut:
“Diriwayatkan dari Abu Umamah al-Bahili ra, dari Rasulullah SAW, beliau bersabda: ‘Kalian lakukanlah terus qiyâmyul lail (dengan melakukan sholat Tahajud), karena hal itu merupakan kebiasaan orang-orang shaleh sebelum kalian. Qiyâmul lail (dengan melakukan sholat Tahajud) merupakan ibadah kalian kepada Tuhan kalian, melebur berbagai kesalahan dan mencegah dari dosa’,” (HR al-Hakim dan ia berkata, “Ini adalah hadits shahih sesuai syarat al-Bukhari).
Berdasarkan penjelasan di atas, untuk melaksanaka sholat tahajud dengan baik dan benar, berikut tata cara pelaksanaan sholat tahajud:
Baca Juga: 5 Keutamaan Surat Al Kahfi, Baca Surat Ini di Hari Jumat
1. Niat
Usholli sunatattahajjudi rak’ataini lillahi ta’ala
Artinya: Aku niat sholat tahajud dua rekaat sunah karena Allah Ta’ala
2. Takbiratul ihram dengan doa iftitah
3. Membaca Al Fatihah
4. Membaca surat Al Quran
Berita Terkait
-
Ciri-ciri Haji Mabrur Menurut Rasulullah, Bukan Berhasil Cium Hajar Aswad
-
Doa Takbiran Idulfitri dan Dzikir yang Dicontohkan Rasulullah, Arab dan Latin
-
Dicontohkan Nabi, Umat Islam Dianjurkan Makan sebelum Salat Id
-
Adab Sambut Salat Idul Fitri, Berhias hingga Pakai Wangi-wangian
-
Panduan Meraih Keutamaan Malam Idul Fitri Berdasarkan Hadis Nabi
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
BRI Dukung Pembinaan Anak Muda Lewat Olah Raga, Jadi Sponsor Garuda Futsal League Series 3
-
Alasan Cigudeg Jadi Ibu Kota Bogor Barat
-
Klaim Sekarang! Moonton Tebar Kode Redeem ML Gratis, Banjir Skin dan Item Langka
-
Anak Usaha BUMN Jadi Musuh UMKM? Kang Asep Dorong Pembubaran Segera
-
Klik Sekarang! Bagi-bagi Saldo DANA Kaget hingga Rp749 Ribu, Ini Tips dan Manfaatnya