SuaraBogor.id - Kondisi lalu lintas di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat dari Minggu (27/2/2022) hingga Senin (28/2) dinihari terpantau macet total.
Momen libur panjang sejak akhir pekan lalu sampai awal pekan ini memang dimanfaatkan banyak masyarakat untuk berlibur.
Kawasan Puncak, Bogor memang jadi salah satu destinasi yang sering dituju oleh masyarakat, utamanya mereka yang tinggal di kawasan Jakarta, Bekasi, Depok dan Tangerang.
Pada minggu siang, di laman sosial media seperti Twitter dan Instgram banyak video yang tunjukkan kondisi macet parah di kawasan Puncak.
Seperti dari video yang diunggah oleh salah satu akun Twitter @EsTeh_28. Dalam video pendek itu terlihat antrian pengendar motor yang mengular.
Video lain juga menunjukkan atrian yang sangat panjang di kawasan Puncak pada siang hari tadi. Mobil dan motor tak bergerak.
Tidak hanya siang hari, pada Senin dinihari tadi, seperti unggahan dari akun Instagram @jktinfo, arus lalin di kawasan Puncak masih macet total.
Dari unggahan salah satu warga yang berkunjung ke Puncak, ia bahkan sampai tertahan selama 10 jam saat akan pulang ke arah Jakarta.
"Puncak jam segini gak gerak, 01:52," tulis salah satu warganet.
Baca Juga: Puncak Macet Parah, Polres Cianjur Alihkan Lalu Lintas Kendaraan ke Jonggol dan Sukabumi
Dari foto-foto yang tentang macetnya kawasan Puncak mayoritas ber-plat B. Kondisi macet total di Puncak rupanya malah membuat warganet ikut berkomentar.
"Kaya gaada tempat wisata lain aja," tulis akun @har***
"kan udh dibilang enakan jg rebahan dirumah,"timpal akun lainnya.
Warganet juga meminta para wisatawan yang ke Puncak ini tidak usah mengeluh dengan kondisi macet total tersebut.
"Jangan ngeluh dong, hidup kan pilihan," tulis akun @gre***
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Keluarga Tahan Banting Anti Mogok, Mulai Rp 60 Jutaan
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Muncul Dugaan Kasus Trans7 vs Ponpes Lirboyo untuk Tutupi 4 Kasus Besar Ini
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
Terkini
-
Dampingi Menteri LH, Adityawarman Tekankan Pentingnya Hidup Sehat dan Jaga Kelestarian Lingkungan
-
Mengapa Nomor Telepon Rumah Tetap Penting di Era Digital
-
4 Fakta Utama Keracunan Massal Program MBG di Bogor: Dari Telur Ceplok hingga Mayonaise
-
Waspada! Chikungunya Mengancam Bogor, Dinkes Siapkan Senjata Rahasia Deteksi Cepat
-
5 Tempat Ngopi di Bojonggede Paling Recommended: Vibes Nyaman, Murah dan Instagramable!