Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Rabu, 02 Maret 2022 | 14:46 WIB
Ilustrasi berdoa, Kumpulan Doa untuk Orang Sakit (Freepik)

SuaraBogor.id - Berikut ini daftar peristiwa penting di Bulan Syaban. Bulan Syaban akan dimulai 4 Maret 2022.

Peristiwa penting di bulan Syaban bukan hanya malam Nisfu Syaban atau malam pergantian buku amal.

Ini peristiwa penting di bulan Syaban dikutip dari AyoIndonesia:

1. Bulan Diangkatnya Amal

Baca Juga: 1 Syaban 2022 Jatuh Pada Tanggal Berapa? Catat Tanggalnya dan Ketahui Apa Saja Amalan di Bulan Syaban

Adapun peristiwa penting lain yang terjadi pada bulan Sya'ban adalah diangkatnya amal kita sebagai seorang muslim.

Disebutkan dalam hadis dari Usamah bin Zaid, “Wahai Rasulullah aku belum pernah melihat engkau berpuasa dalam satu bulan sebagaimana engkau berpuasa di bulan Sya’ban? Rasul menjawab, Itu bulan yang terletak antara bulan Rajab dan Ramadhan serta banyak orang lalai padanya. Dialah bulan diangkatnya amal kepada rabbil ‘alamin (Tuhan Pemelihara alam raya). Aku senang amalku diangkat sedangkan aku dalam keadaan berpuasa,” (HR. An Nasa’i).

2. Penentuan Umur

Pada bulan Sya'ban, umur masing-masing makhluk hidup juga ditentukan oleh Allah SWT.

Rasulullah SAW bersabda:

Baca Juga: Puasa Ramadhan Berapa Hari Lagi? Sebentar lagi Malam Nisfu Syaban

"Sesungguhnya Allah mencatat di bulan Syaban setiap diri yang mati di tahun itu (dicatat ajalnya), maka aku suka datangnya ajalku sedangkan aku dalam keadaan berpuasa (HR. Abu Ya'la).

3. Peralihan Kiblat

Peralihan kiblat dari Masjidil Aqsha ke Masjidil Haram terjadi pada bulan Sya’ban.

Menurut Al-Qurthubi ketika menafsirkan Surat Al-Baqarah ayat 144 dalam kitab Al-Jami’ li Ahkmil Qur’an dengan mengutip pendapat Abu Hatim Al-Basti mengatakan bahwa Allah memerintahkan Nabi Muhammad SAW untuk mengalihkan kiblat pada malam Selasa bulan Sya’ban yang bertepatan dengan malam nisfu Sya’ban.

Peralihan kiblat ini merupakan suatu hal yang sangat ditunggu-tunggu oleh Nabi Muhammad SAW. Bahkan diceritakan bahwa Nabi Muhammad SAW berdiri menghadap langit setiap hari menunggu wahyu turun perihal peralihan kiblat itu seperti Surat Al-Baqarah ayat 144.

4. Rekapitulasi Amal

Salah satu hal yang menjadikan bulan Sya’ban utama adalah bahwa pada bulan ini semua amal kita diserahkan kepada Allah SWT.

Sayyid Muhammad bin Alawi Al-Maliki mengutip sebuah hadits riwayat An-Nasa’i yang meriwayatkan dialog Usamah bin Zaid dan Nabi Muhammad SAW.

“Wahai Nabi, aku tidak melihatmu berpuasa di bulan-bulan lain sebagaimana engkau berpuasa di bulan Sya’ban?” Kemudian Rasulullah SAW menjawab, “Banyak manusia yang lalai di bulan Sya’ban. Pada bulan itu semua amal diserahkan kepada Allah SWT. Dan aku suka ketika amalku diserahkan kepada Allah, aku dalam keadaan puasa.”

5. Anjuran Sholawat untuk Rasulullah SAW

Pada bulan Sya’ban juga diturunkan ayat anjuran untuk bershalawat untuk Nabi Muhammad SAW, yaitu Surat Al-Ahzab ayat 56.

Demikian peristiwa di bulan Syaban.

Load More