SuaraBogor.id - Anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril akhirnhya ditemukan. Jenazah Eril ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern setelah sebelumnya terseret arus sungai Aare.
Kabar penemuan jenazah Eril itu tentu membawa kelegaan Ridwan Kamil dan keluarga setelah menunggu 14 hari tanpa kepastian.
Ridwan Kamil bahkan mengurus secara langsung kepulangan jenazah sang putra. Pria yang akrab disapa Kang Emil ini bahkan sudah menyiapkan makam indah untuk Eril.
Kang Emil melalui unggahan akun Instagramnya memperlihatkan sketsa yang dibuatnya sendiri untuk makam Eril. Ridwan Kamil juga bahkan membuatkan ilustrasi makam sang putra sulungnya itu.
Baca Juga: Bacaan Niat dan Tata Cara Sholat Jenazah untuk Anak Ridwan Kamil Setelah Tiba di Indonesia
Makam Eril dalam sketsa yang diunggah Ridwan Kamil itu tampak luas dan cantik. Terdapat bangku yang bisa digunakan untuk duduk peziarah yang datang.
Gubernur Jawa Barat ini juga akan membangun masjid yang berada di lokasi makam Eril. Ridwan Kamil juga sudah membuat sketsa desain masjid yang terlihat sangat cantik dan unik.
Melalui keterangan unggahannya, suami Atalia Praratya itu juga menuliskan pesan hangat untuk mendiang putranya.
"Dear Eril, Saatnya kamu pulang ke negeri untaian doa. Ke negeri para Wali yang salah satunya adalah leluhurmu," buka Ridwan Kamil lewat captionnya.
Kata Kang Emil dalam unggahan tersebut, makam Eril juga akan dikelilingi sungai, sawah dan gunung.
Baca Juga: Polri Akan Kawal Proses Kepulangan Jenazah Eril Mulai dari Tiba di Bandara sampai ke Pemakaman
"Dear Eril, Sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah. Di sebelah sungai kecil, dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai," imbuhnya.
"Dear Eril, Rumah akhirmu berada di sebelah masjid. Masjid yang bertempat di kampung ibumu. Masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu. Dan yang terpenting, Masjid ini dinamai seperti namamu. Masjid Al Mumtadz," beber Ridwan Kamil.
"Yang artinya “terbaik”. “Terbaik” adalah caramu menjalani hidup di dunia fana ini. Tidak sia-sia kami pilihkan nama penuh doa itu untukmu. Eril, today is Saturday. It is a good day to go home," tutup Ridwan Kamil.
Unggahan haru Ridwan Kamil untuk Eril itu pun mengundang haru para netizen. Mereka langsung menghujani Ridwan Kamil dengan pujian selangit.
"MasyaAllah Kang Emil, betapa sayangnya dengan Eril memberikan peristirahatan terakhir yang sangat indah," tulis netizen. "Nangis gue sumpah, Kang Emil dan keluarga kuat terus ya," sahut lainnya.
Berita Terkait
-
Kritik Indonesia, Ayah Juliana Marins Dibandingkan dengan Ridwan Kamil
-
Tante Ernie Didekati Pejabat yang Suka Pamer Kemesraan dengan Istri, Warganet Tebak Nama Ini
-
7 Fakta Pengakuan Revelino Tuwasey, Lelaki yang Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana
-
Lisa Mariana Diduga Tipu Teman Sendiri: Piyama Tak Sampai, Uang Raib!
-
Usai Gugat Lisa Mariana Rp 105 Miliar, Ridwan Kamil Pamer Kemesraan dengan Istri
Tag
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
Akal Bulus Oknum Debt Collector Jebak Petugas Damkar Bantu Tagih Utang Pinjol
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
Terkini
-
Lampu Padam, PDAM Menjerit? Klaim DANA Kaget Hari Ini, Saldo Gratis Langsung Cair
-
Siswi SMP Dirudapaksa Berbulan-bulan, Pelaku Baru Diamankan Setelah Korban Melahirkan
-
Tak Perlu Khawatir Belanja di Blibli, Bisa Retur Alasan Apapun Jika Tidak Sesuai
-
Detik-Detik Terakhir Pegawai Kemendagri Sebelum Hilang di Puncak
-
Dapat Uang Gratis dari Modal Klik? Ini Cara Mudah Klaim DANA Kaget