SuaraBogor.id - Sebuah atap bangunan SDN 9 Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat ambruk, pada Sabtu (19/11/2022) kemarin.
Akibatnya, ruangan kelas 1A dan 2B tidak karuan saat ini. Pantauan wartawan, bangunan yang ambruk terjadi pada bagian atap, yang membuat beberapa kayu menimpa bangku, meja di ruang kelas belajar.
Beruntung saat kejadian tidak ada proses belajar siswa di ruang kelas tersebut.
Salah seorang guru kelas IV SDN Bantarjati 9, Dena Sujana menjelaskan ruang kelas yang ambruk sebelumnya sudah dikosongkan sejak Oktober hingga November 2022. Hal itu karena atap bangunan sudah menunjukan tanda-tanda keropos.
“Dari bulan Oktober sampe November sudah dikosongkan, ini yang ambruk ruang kelas 1 A dan 2 A, pas kejadian itu kemaren Sabtu pas jam satu siang,” kata Dena Sujana, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com, Senin (21/11/2022).
Untuk proses belajar mengajar, kata Dena, saat terjadinya atap bangunan yang ambruk, para siswa sudah dipulangkan karena memang sudah waktunya. Tak lama berselang, atap bangunan kemudian ambruk hingga membuat warga sekitar berhamburan untuk melihat.
“Kalau kata yang liat mah kemaren, kaya mobil tabrakan suaranya, brukk gitu, pas diliat ternyata atap bangunan yang ambruk,” jelasnya.
Ia menambahkan, saat bangunan ambruk, pihak terkait seperti BPBD dan yang lainnya sudah melakukan proses evakuasi dan relokasi bangunan. Sehingga proses belajar mengajar bisa dilanjutkan dengan opsi lain.
“Kemungkinan ada proses belajar dibagi menjadi dua shift, pagi dan siang mengingat memang bangunannya tidak memungkinkan,” tutup Dena.
Baca Juga: Jadi Akses Utama Warga dan Anak Sekolah, Jembatan di Cibitung Sukabumi Ambruk
Berita Terkait
-
Jadi Akses Utama Warga dan Anak Sekolah, Jembatan di Cibitung Sukabumi Ambruk
-
Api Hanguskan Bangunan Rumah dan Kios di Cilodong Purwakarta
-
Prediksi Cuaca Bogor, Depok dan Cianjur 21 November 2022
-
Pembunuhan Sadis! Kuli Bangunan Dikubur Hidup-Hidup dengan Semen di Surabaya
-
Kapolres Bogor Sebut Pria yang Pura-pura Meninggal Belum Ditahan, Ini Alasannya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepeda Minimalis untuk Bapak-Bapak, Mulai 1 Jutaan!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 104: Analisis Teks Eksplanasi 'Tukang Ojek Payung'
-
3 Orang Gurandil Masih Terjebak di Lubang 'Maut' Gunung Pongkor Bogor
-
KPK Bakal Ikut 'Pelototi' Proyek Jalur Tambang hingga Jalan Rancabungur-Leuwiliang
-
3 Fakta Mencekam Suami Tega Habisi Nyawa Istri di Sukaraja Bogor, Luka di Leher Jadi Bukti