SuaraBogor.id - Bawaslu Kabupaten Bogor menjadwalkan pemanggilan Caleg DPR RI Dapil V Jawa Barat, Elly Rachmat Yasin atau yang akrab disapa Elly Yasin pekan depan taptnya pada Senin (8/1/2024) mendatang.
Pemanggilan Elly Yasin tersebut terkait dugaan pelanggaran kampanye yang melibatkan kepala desa atau kades di Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar).
Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Data Informasi Bawaslu Kabupaten Bogor Juhdi mengatakan, pihaknya sudah memanggil dan meminta keterangan lima kades yang diduga terlibat kampanye.
"Kades-kades kita sudah minta keterangan, selanjutnya kita akan panggil Elly Yasin hari senin atau selasa, akan kita minta Elly untuk datang," kata Juhdi, Jumat (5/1/2024)
Kata Juhdi, Elly Yasin dipanggil karena hadir dan diduga terlibat dalam acara yang mengundang lima kades di Kecamatan Cigudeg dan Jasiga.
"Untuk dimintai klarifikasi karena kan (diduga) ada unsur-unsur kampanye. Apakah bu Elly datang karena berdasarkan pengakuan Kades ini. Karena mereka mengaku (Kades) datang atas undangan dari pada pak kiyai, yang punya acara tersebut," ungkapnya.
Adapun kades yang sudah dipanggil lantara diduga terlibat kampanye itu merupakan empat kades dari Kecamatan Jasinga dan 1 kades dari Kecamatan Cigudeg.
Berdasarkan keterangan para kades, mereka datang karena undangan pemilik acara tersebut. Sebab, pemilik pondok pesantren baru datang umroh, sehingga mereka datang untuk silaturahmi pada pimpinan pondok.
"Karena pengakuan mereka, pak kiyai abis umroh, sementara di situ ada atribut kampanye, di luarnya. Maka perlu kita panggil bu Elly Yasin untuk klarifikasi," papar dia.
Baca Juga: Viral Sopir Truk Tambang Ngamuk di Perbatasan Bogor, Ancam Petugas Dishub yang Bertugas
Selain Elly, pimpinan pondok juga akan dipanggil Bawaslu Kabupaten Bogor untuk memberikan keterangan apakah betul yang disampaikan para kades tersebut.
"Mungkin bisa jadi kita panggil, apakah betul beliau habis pulang umroh, apakah betul beliau yang mengundang (kades)," pungkasnya.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
-
Viral Sopir Truk Tambang Ngamuk di Perbatasan Bogor, Ancam Petugas Dishub yang Bertugas
-
Prakiraan Cuaca Bogor Jumat 5 Januari 2024, Bakal Diguyur Hujan Seharian
-
Update Kasus Dugaan Pelanggaran Pemilu Elly Rachmat Yasin di Cigudeg, Bawaslu Kabupaten Bogor Panggil 3 Kades
-
Polemik Truk Tambang di Parungpanjang Karena Masalah Ini, Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu: Harus Kita Adili
-
Hadiri Acara Konser Lilin Putih, Mahfud Md Klaim Hidupkan Kembali GKI Yasmin Bogor
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Saung Batu Penganten Bogor! Destinasi Wisata Alam Cocok untuk Family Gathering, Wajib Dicoba Gen Z
-
Misteri Pembobolan Rumah Kosong di Bogor Raya, Jejak Pelaku Brankas Ratusan Juta Terendus
-
Mengejutkan! Menkeu Purbaya Ancam Bubarkan Satgas BLBI, Sebut Bikin Ribut, Hasil Nol
-
Bukan Hanya Bogor, 3.000 Desa Terjebak dalam Hutan, Mendes PDT Cari Solusi Darurat
-
Mimpi Besar Bilqis, Insinyur Sipil Lulusan Munchen yang Bertekad Ratakan Sekolah di Pelosok Negeri