Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Selasa, 23 April 2024 | 21:56 WIB
Ilustrasi Narkoba (Pexels)

SuaraBogor.id - Sebanyak 5 oknum Polisi dari Polres Metro Depok berhasil diamankan lantaran diduga telah melakukan penyalahgunaan narkoba.

Kabid Humas Polda Metro Jaya (PMJ), Kombes Ade Ary Syam Indradi membenarkan adanya pesta narkoba yang dilakukan oknum polisi tersebut.

Menurutnya, 5 oknum polisi ditangkap itu saat sedang pesta narkoba di sebuah rumah yang berada di kawasan kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok.

Penangkapan itu dilakukan Polres Metro Depok pada Jumat (19/4/2024) sekitar pukul 23.00 WIB di kawasan Cimanggis.

Baca Juga: Syarat Ketat Calon Independen Pilkada Depok: Berapa Dukungan yang Dibutuhkan?

“Kelima oknum polisi digerebek saat pesta narkoba, benar lima (orang anggota yang diamankan)” katanya kepada wartawan, Selasa (23/4/2024).

Kombes Ade Ary Syam Indradi belum dapat menjelaskan lebih jauh terkait penangkapan terhadap kelima anggota polisi tersebut.

“Saat diamankan, ditemukan sejumlah narkoba dan barang bukti. Kelima anggota polisi itu saat ini sedang diperiksa Propam Polda Metro Jaya,” imbuhnya.

Load More