SuaraBogor.id - Seorang pria berinisial RJ (45) menjadi korban penganiayaan oleh orang tak dikenal (OTK). RJ ditusuk hingga ditemukan di kawasan Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Berikut kronologi penganiayaan RJ yang ditusuk OTK hingga menyebabkan pria yang berprofesi sebagai pemasang tenda itu meninggal dunia.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban RJ (45) warga Gang Pasama, Kelurahan Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor sehari-hari bekerja sebagai tukang pasang tenda.
Peristiwa penusukan itu terjadi di depan toko baju bekas di sekitar Pasar Mawar, Kecamatan Bogor Tengah, Rabu (22/5/2024) sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.
Korban kemudian tiba-tiba ditusuk di bagian leher oleh pelaku sebelum akhirnya diseret ke dalam mobil.
Sejumlah barang bukti di tempat kejadian perkara (TKP) yang ditemukan polisi di antaranya motor korban, helm, baju, dan kain penutup wajah.
Setelah ditusuk, korban kemudian dibuang di Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.
Korban ditemukan tergeletak di depan warung Jalan Raya Harmoni Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Kamis (23/5/2024) sekira pukul 08.30 WIB.
Dalam kondisi luka parah, korban dilarikan ke Rumah Sakit (RS) PMI Bogor. Namun, RJ sekitar pukul 13.00 WIB, meninggal dunia saat mendapat pengobatan di rumah sakit.
Baca Juga: Dalami Penganiayaan oleh OTK di Bogor, Polisi Periksa 4 Saksi
Kronologi Pria Dianiaya hingga Tewas oleh OTK di Bogor
Petugas Polsek Tamansari menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di lokasi penemuan korban di Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Jumat, 24 Mei 2024.
Kapolsek Tamansari Iptu Jajang mengatakan, penemuan korban pertama kali dilaporkan oleh warga sekitar yang segera menghubungi pihak kepolisian.
"Kanit Reskrim Polsek Tamansari dan anggota piket segera mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan serta olah TKP setelah menerima laporan tersebut," kata Iptu Jajang dikutip dari Bogordaily (Jaringan SuaraBogor.id), Jumat (24/5/2024).
Jajang mengungkapkan, korban memiliki ciri-ciri tinggi badan sekitar 165 cm dan berambut ikal. Ia ditemukan dalam keadaan masih hidup namun mengalami luka serius di bagian kepala.
Pihak kepolisian kemudian segera membawa korban ke Rumah Sakit PMI Kota Bogor untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Kursi Melayang, Perut Ditendang: Ketua DPRD Soppeng Dipolisikan ASN Gegara Penempatan Sopir
-
Dikira Maling, Pria Mabuk yang Panjat Atap Rumah Warga di Pancoran Ternyata Hanya...
-
7 Rekomendasi Sepatu Slip On Pria di Sports Station dan Foot Locker, Ada Converse
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Tembok Villa di Ciawi Ambruk Dihantam Hujan, Rumah Rusak hingga Motor Warga Tertimbun
-
Cuma Butuh 37 Menit! Damkar Bogor Sat-Set Jinakkan Api di Gudang Kasur Metland Cileungsi
-
Ada Apa di Vivo Mall? Dinas Pertanahan Bogor Pindahkan Fokus Pelayanan ke Pusat Keramaian
-
Wujud Kepedulian, IPB University Kucurkan Donasi Tahap 2 Senilai Rp80 Juta untuk Sumatera
-
Dana Pusat Telat Cair, Pemkab Bogor Pastikan Sisa Bayar Proyek 2025 Rampung Awal Tahun Ini