Tina Toon ke Peserta Bintang Suara: Enjoy Aja

Pendaftaran Bintang Suara masih berlangsung sampai sekarang.

Pebriansyah Ariefana | Rena Pangesti
Selasa, 29 Desember 2020 | 23:05 WIB
Tina Toon ke Peserta Bintang Suara: Enjoy Aja
Tina Toon [Instagram]

SuaraBogor.id - Mantan penyanyi cilik Tina Toon antusias dengan hadirnya audisi penyanyi dangdut, Bintang Suara. Penyanyi yang berkecimpung di dunia politik ini menyebut ajang pencarian bakat yang diadakan Suara.com menjadi terobosan.

Alasannya, karena kebanyakan ajang pencarian bakat menyanyi digelar media elektronik seperti televisi. Maka dengan hadirnya Bintang Suara di Suara.com, Tina Toon berharap lebih banyak lagi talenta muda lahir.

“Seru banget sih kalau misalnya ada audisi penyanyi dangdut tapi kontesnya (diadakan) media online,” kata Tina Toon kepada Suara.com belum lama ini.

“Karena Ini mungkin jadi terobosan pertama, jadi belum pernah ada. Mudah-mudahan sukses dan bisa menelurkan bakat dari orang-orang yang berbakat dan menjadi superstar,” imbuhnya.

Syarat menjadi peserta Bintang Suara.
Syarat menjadi peserta Bintang Suara.

Sebagai seseorang yang namanya tenar hingga saat ini, Tina Toon menyampaikan seorang penyanyi bukan hanya berbakat di bidang tarik suara, tetapi juga memiliki ciri khas.

Baca Juga:Ratusan Peserta Sudah Daftar Bintang Suara, Warga Sumut Ayo Segera Ikutan!

“Lagu Bolo-Bolo dengan goyangan kepala, itu bisa jadi ciri khas dan membuat orang jadi mudah mengenali kita,” kata artis 27 tahun ini.

Selain itu, nama panggung juga penting agar masyarakat mudah mengingatnya.

“Seperti aku, nama aslinya Agustina jadi Tina Toon biar ada nama beken,” terangnya.

Apalagi dengan bantuan media sosial, tentunya bisa memudahkan seseorang untuk tenar dengan ciri khas dan nama panggung unik yang disandangnya.

“Mungkin sekarang bisa viral dulu ibaratnya, tapi tetap punya kualitas,” kata Tina Toon memberikan saran.

Baca Juga:Sudah Ratusan Peserta Daftar Bintang Suara, Ayo Ikutan Segera!

Saran lain yang juga diberikan Tina Toon adalah menjaga diri dari yang namanya demam panggung. Asal seseorang bisa menikmati momen itu, perasaan gugup bisa sirna.

“Enjoy dan tujuan menghibur, pasti akan bisa teratasi dengan sendiri,” ujarnya.

Sebab tidak jarang Tina Toon juga mengalami demam panggung hingga saat ini. Namun kondisi itu tidak berlangsung lama.

Menutup komentarnya soal ajang pencarian bakat Bintang Suara, Tina Toon berharap ajang ini bisa mencetak generasi berkualitas di dibidang dangdut,

“Harapannya lebih baik kedepannya untuk ajang pencarian bakat. Jadi nggak hanya menjual kisah viral, gosip atau sensasi, tapi lebih ke kualitas juga sama,” tuturnya.

Hingga kini, pendaftaran Bintang Suara masih dibuka sampai 31 Januari 2021. Bagi yang tertarik, kalian bisa mendaftar melalui link ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini