SuaraBogor.id - Asisten pribadi Nia Ramadhani, yakni Theresa Wienathan mengungkapkan kondisi terbaru bosnya tersebut. Menurutnya, Nia Ramadhani mengidap penyakit parah hingga harus bolak-balik pengobatan di Amerika Serikat.
Dilansir dari Matamata.com, Theresa Wienathan mengatakan bosnya itu memang harus check up di Amerika dalam waktu dekat. Pasalnya Nia Ramadhani sedari awal memang berobat di sana.
"Kalau berobat di Amerika, memang dia bakal check up lagi di Amerika sekitar beberapa bulan ke depan," ungkapnya di akun YouTube TRANS TV Official yang diunggah pada Senin (22/3/2021).
Perihal kondisi Nia Ramadhani yang sempat drop hingga harus dilarikan di rumah sakit di Jakarta baru-baru ini, Theresa punya jawaban sendiri.
Baca Juga:Sampai Berobat di AS, Asisten Buka Suara Soal Penyakit Nia Ramadhani
"Tapi kemarin yang dia sempat suntik iron (zat besi) di rumah sakit. Pada nanyain kenapa. Puji Tuhan sekarang kadar airnya sudah normal," sambungnya.
Mendengar itu, Nia Ramadhani meluruskan. Dia bilang pengobatan yang dijalani di Amerika tidak ada sangkutpaut dengan kondisi dropnya itu.
"Apa sih nggak kenapa-kenapa. Itu kan disambung-sambungin. Pengobatan di Amerika sama di sini kan beda," jelas Nia Ramadhani.
Theresa sendiri tidak membantah omongan Nia Ramadhani.
"Jadi gini pengobatan di Amerika itu pertama itu tesnya bukan buat tes sakit itu. Cuma pas dites ternyata keluarlah kalau zat ironnya itu rendah banget," timpal Theresa. "Kan di Amerika lo nggak mau suntik, di sini jadinya suntik," imbuh Theresa.
Baca Juga:Soal Produknya Berpotensi Jadi Mata-mata, Ini Janji Elon Musk
Sayangnya, Theresa tidak membeberkan secara mendetail perihal sakit Nia Ramadhani sampai harus ditangani rumah sakit di Amerika Serikat.
Dia cuma membahas perihal kondisi tangan Nia Ramadhani yang sempat mengkhawatirkan. Ibu tiga anak itu sempat tidak bisa angkat benda berat.
"Terus tangan dia emang apa yah kata dokter saraf, gue lupa. Tapi lumayan parah. Karena dia tuh sebenernya orang sakit itu tuh seminggu harus ke dokter," jelas Theresa.
"Sedangkan dia tuh baru ke Amerika sebulan. Jadi dua bulan baru ke dokter karena udah nggak bisa angkat-angkat. Terus kemarin disuntik iron. Sekarang masih dalam pengobatan. Puji Tuhan kadar ironnya sudah normal sekarang dan tangannya juga sudah nggak sesakit kemarin," tandasnya.