SuaraBogor.id - Mayat mengambang di Sungai Cisadane Kampung Sentul Kidul Bogor, Jawa Barat. Mayat itu berjenis kelamin pria.
Penemuan mayat mengambang itu di wilayah Kampung Sentul Kidul, RT3/4, Selasa (18/5/2021).
Sekitar pukul 12.00 WIB warga setempat sontak melapor kepada pemerintah setempat lantaran ditemukan jasad pria diduga usia puluhan tahun tewas mengambang.
“Laporan warga pukul 12.45 WIB bersamaan petugas langsung ke lokasi,” kata Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah Budi Pranowo, Selasa (18/5/2021).
Baca Juga:Daftar Tempat Wisata di Bogor: Little Venice hingga Taman Safari
Setiba di lokasi penemuan mayat petugas langsung mengevakuasi jasad itu.
Diperkirakan korban berusia 30 - 40 tahun.
“Diperkirakan berusia 30 sampai dengan 40 tahun,” ungkapnya.
Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga. Ketika itu seorang petani setempat hendak mencari pakan untuk hewan ternak.
Sesaat mencari pakan petani tersebut dibuat penasaran lantaran jasab berada tak jauh dari lokasi pencarian pakan.
Baca Juga:Cigudeg Bogor Kebanjiran karena Hujan Deras
“Langsung melapor. Lokasinya memang tidak jauh dari lokasi petani yang mencari rumput,” tuturnya.
Menurutnya, seusai dievakuasi menggunakan perahu karet mayat tersebutpun langsung dibawa ke Mapolsek Rumpin. Sebelum langsung diantar ke RS. Polri Keramat Jati.
“Saat evakuasi mayat tersebut di sebrangkan menggunakan perahu BPBD. Selanjutnya Rumah Sakit POLRI Keramat Jati bertolak dari Mapolsek Rumpin,” ujarnya.
Kontributor : Regi Pranata Bangun