SuaraBogor.id - Seorang sopir mobil jasa pengiriman bernama Ivan Deristiawan tewas dalam kecelakaan tunggal di Depok, Jawa Barat, Selasa (5/10/2021) malam.
Kecelakaan yang melibatkan mobil jasa pengiriman dikemudikan Ivan, menabrak pemisah jalan dan pepohonan di Jalan Ir. H. Juanda, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok.
Lokasi kecelakaan yang dialami Ivan, berada dekat Mall Pesona Square Depok arah Bogor.
"Kejadiannya sekitar pukul 22.30 WIB," kata Kasat Lantas Polres Metro Depok, AKBP Andi M. Indra Waspada saat dikonfirmasi SuaraBogor.id, Rabu (6/10/2021).
Baca Juga:Pemkot Depok Akan Hentikan PTM Jika Ada Sekolah Yang Melanggar Prokes Covid-19
Korban adalah warga RT2/RW4 Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung, Depok.
Indra menyebutkan, korban mengalami luka di bagian kepala, patah tulang dan robek terbuka di bagian kaki.
"Setelah kejadian, korban dilarikan ke RS Hermina, Depok," tutur Indra.
Ivan mengendarai mobil Daihatsu Grand Max bernomor polisi B 9065 UCY.
Mobil Ivan rusak parah pasca kejadian, terutama di bagian depannya. Rangka depan mobil sampai menjorok ke dalam hingga menjepit korban di kursi pengemudi.
Baca Juga:Mengenaskan, Seorang Pemotor Tewas Dilindas Mobil di Batuaji
Akibatnya, petugas Damkar perlu waktu dan tenaga ekstra saat mengevakuasi korban yang terjepit.
- 1
- 2