Heboh, Warga Cianjur Temukan Kerangka Tubuh Manusia Tanpa Kepala di Dasar Jurang

Penemuan itu langsung dilaporkan ke pihak ketua lingkungan dan kepolisian setempat.

Andi Ahmad S
Sabtu, 12 Maret 2022 | 13:28 WIB
Heboh, Warga Cianjur Temukan Kerangka Tubuh Manusia Tanpa Kepala di Dasar Jurang
Ilustrasi kerangka manusia (Shutterstock).

SuaraBogor.id - Sejumlah warga di Kampung Pasirtujuh, Desa Panyindangan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Cianjur digegerkan dengan penemuan kerangka tubuh manusia di dasar jurang.

Kerangka manusia tersebut ditemukan seorang warga yang sedang mencari rumput untuk pakan ternaknya. Penemuan itu langsung dilaporkan ke pihak ketua lingkungan dan kepolisian setempat.

Setelah pihak kepolisian melakukan penyelidikan, kerangka manusia yang telah berserakan tanpa tengkorak kepala itu diduga merupakan Didin (69) warga Didin (69), warga Kampung Pasir Tujuh RT 03/07, Desa Panyindangan. Sabtu (12/3/2022).

Sebelumnya Didin dilaporkan hilang oleh pihak keluarganya ke pihak kepolisian setempat dua bulan lalu.

Baca Juga:Minyak Goreng Langka di Samarinda, Pemkot Akali dengan 25.000 Liter Minyak Curah, Tapi Cuma untuk 10 Kelurahan

Parman saksi mata mengaku kaget saat dirinya mencari rumput untuk pakan ternak di area sekitar jurang di kawasan itu tiba-tiba melihat tulang belulang manusia.

"Saya langsung kembali ke atas, dan melaporkan ke ketua lingkungan dan kepolisian. Tulang belulangnya sudah berserekan dan tanpa tengkorak kepala," katanya pada wartawan.

Saat kali pertama ditemukan, kata dia, pada kerangka tubuh manusia itu masih melekat pakaian.

Kepala Desa Panyindangan, Deden Slamet, mengungkapkan berdasarkan keterangan dan ciri dari pakaian yang masih melekat pada kerangka tubuh manusia itu diduga merupakan Didin, warga setempat yang telah dilaporkan hilang dua bulan lalu.

"Pihak keluarga mengenali dan mengaku bahwa kerangka tubuh manusia itu merupakan Didin, anggota keluarganya yang dilaporkan hilang dua bulan lalu," kata Deden.

Baca Juga:Tidak Punya Ongkos Pulang, Pemerintah Bantu Pulangkan Tiga Warga Cianjur dari Arab Saudi, Begini Kisahnya

Deden mengaku, saat ini kepolisian masih mencoba mengevakuasi kerangka tubuh manusia itu dari dasar jurang.

"Cukup dalam, berada sekitar 10 meter di dasar jurang. Kita masih mencoba untuk mengevakuasi kerangka tubuh manusia itu ke atas," jelasnya.

Sementara itu, Jaelani warga setempat, meyakini kerangka tubuh manusia itu merupakan ayahnya yang hilang sejak dua bulan lalu.

"Sekitar bulan Januari, berpamitan untuk menjual hasil tani berupa kacang tanah. Tapi sejak itu tidak kunjung pulang, keluarga telah melaporkan kejadiannya. Sekarang, setelah melihat baju dan identitas yang ada di sekitar penemuan kerangka itu, yakin itu ayah saya," ucapnya.

Kontributor : Fauzi Noviandi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini