Bupati Cianjur Ngutang ke Bank Rp150 Miliar, Ternyata Untuk Ini

Menurutnya, dana tersebut tujuan untuk meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) terutama bidang perekonomian.

Andi Ahmad S
Selasa, 03 Januari 2023 | 21:02 WIB
Bupati Cianjur Ngutang ke Bank Rp150 Miliar, Ternyata Untuk Ini
Bupati Cianjur Herman Suherman (Suara.com/Fauzi Noviandi)

SuaraBogor.id - Bupati Cianjur Herman Suherman mengatakan, saat ini Pemerintah Kabupaten Cianjur tengah meminjam dana dari bank sebesar Rp150 miliar untuk membangun empat ruas jalan di wilayah selatan Cianjur.

Menurutnya, dana tersebut tujuan untuk meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) terutama bidang perekonomian.

Dia juga menjelaskan, bahwa semula pihaknya mengajukan pinjaman Rp200 miliar ke perbankan di Cianjur, namun disetujui Rp150 miliar, untuk perbaikan ruas jalan dengan total panjang 70 kilometer yang akan dilaksanakan awal 2023.

"Empat ruas jalan tersebut terletak di Kecamatan Cidaun, Pasirkuda, Cijati dan Agrabinta dengan total panjang 70 kilometer. Pembangunan jalan di empat wilayah itu, selama ini terhambat karena terbatasnya anggaran di Pemkab Cianjur," katanya.

Baca Juga:Aldila Jelita Kembali Dihujat Netizen Usai Posting Foto Konyol di Rumah Sakit: Kaya Bahagia Sekali Suami Masuk RS..

Bupati Cianjur merinci jalan yang akan dibangun adalah Jalan Bayuning-Londok, Kecamatan Cidaun, sepanjang 31,4 kilomter; Jalan Sinagar-Cipelah, Kecamatan Pasirkuda, sepanjang 18 kilometer; Jalan Sumur-Cijati, Kecamatan Cijati, sepanjang 11,4 kilometer; dan Tangkil-Leles-Agrabinta sepanjang 10,5 kilometer.

"Harapan kami ketika jalan sudah bagus, dapat meningkatkan IPM Cianjur yang masih rendah di Jabar, karena fasilitas jalan baik dapat meningkatkan indikator kesehatan, pendidikan dan perekonomian khususnya di wilayah selatan Cianjur," katanya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Eri Rihardiar mengatakan berkurangnya nilai pinjaman berpengaruh pada total jalan yang akan dibangun seperti ruas Jalan Bayuning-Londok, Kecamatan Cidaun, akan dikurangi setengahnya.

Sebelumnya, panjang jalan yang akan dibangun 31,4 kilometer karena ada pengurangan anggaran pembangunan, maka hanya dilakukan untuk 15 kilometer, termasuk untuk ruas jalan lainnya juga berkurang.

"Kami berharap meski panjang jalan yang dibangun berkurang, tidak mengganggu aktivitas perekonomian yang tetap bisa cepat dan pengiriman hasil bumi antarkecamatan hingga ke pusat Kota Cianjur dapat dilalui lebih mudah," katanya. [Antara]

Baca Juga:Galang Dana Untuk Biaya RS, Tabiat Istri Indra Bekti DibongkarMiss Ajeng: Ini Karma Lo!

News

Terkini

Ketika buka puasa, umat muslim dianjurkan untuk membaca doa berbuka puasa. Ini merupakan salah satu amalan yang disunahkan saat bulan Ramadhan.

News | 17:34 WIB

Dalam survei yang dilaksanakan pada Februari dan Maret 2023 tersebut, RK dinilai paling pantas menjadi cawapres. Dia unggul dalam survei dengan simulasi 18 nama

News | 12:07 WIB

Namun pesan tersebut telanjur dibagikan oleh warganet di akun media sosial Tiktok.

Lifestyle | 11:42 WIB

Ketika buka puasa, umat muslim dianjurkan untuk membaca doa berbuka puasa. Ini merupakan salah satu amalan yang disunahkan saat bulan Ramadhan.

News | 16:59 WIB

Auliansyah menjelaskan pengungkapan tujuh kasus berbeda ini dilakukan dalam periode 27 Februari - 22 Maret 2023 dengan dua tersangka yaitu JM (34) kasus handphone/ tablet

News | 16:28 WIB

Bisa juga imsak diartikan sebagai waktu dimulainya menahan segala hal yang membatalkan puasa.

News | 23:25 WIB

Ketika buka puasa, umat muslim dianjurkan untuk membaca doa berbuka puasa. Ini merupakan salah satu amalan yang disunahkan saat bulan Ramadhan.

News | 16:27 WIB

Saat Ramadhan, deretan kuliner tersebut mendadak lebih mudah ditemukan di mana-mana dibandingkan dengan bulan biasa.

News | 15:16 WIB

Menurutnya, pelarangan kegiatan Sahur on The Road di Kabupaten Bogor berkaitan dengan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).

News | 22:39 WIB

Bisa juga imsak diartikan sebagai waktu dimulainya menahan segala hal yang membatalkan puasa.

News | 22:34 WIB

Perubahan pola pemakaian air pada saat jam puncak dan strategi untuk menjaga pasokan air bersih hingga antisipasi gangguan pengaliran turut dibahas dalam rapat tersebut.

News | 00:06 WIB

Sekretaris BPBD Cianjur Rudi Wibowo mengatakan, banjir di Cianjur itu mengakibatkan 100 rumah terendam, namun tidak ada korban jiwa.

News | 18:14 WIB

Rudy menyebut, selain bentuk terimakasih dan apresiasi kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang dengan sigap menggagalkan peredaran narkoba di wilayah mereka

News | 17:54 WIB

Mereka berharap, relokasi dapat segera dilakukan.

News | 16:46 WIB
Tampilkan lebih banyak