SuaraBogor.id - Kabar duka datang dari Pemerintah Kabupaten Bogor, yakni Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Yuliansyah Anwar meninggal dunia.
Yuliansyah Anwar wafat pada Senin (6/11/2023). Kabar tersebut disampaikan melalui media sosial PDAM Tirta Kahuripan.
“Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun. Perumda Air Minum Tirta Kahuripan turut berduka cita atas meninggalnya Bapak Yuliansyah Anwar, Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Kahuripan,” tulis keterangan yang diunggah di Instagram @perumdaairminumtirtakahuripan.
“Mari bersama kita kirimkan doa terbaik. Semoga amal ibadah Almarhum diterima disisi-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Aamiin,” sambungnya.
Baca Juga:Nicke Widyawati Menjadi Bintang CSR di Indonesia Best Social Responsibility Awards (Besar) 2023
Informasi yang didapat, Direktur Utama (Dirut) Perumda Air Minum Tirta Kahuripan meninggal dunia hari ini pada pukul 06.06 WIB di Rumah Sakit Sari Asih Ciputat, Tangerang Selatan.
“Semoga Almarhum Husnul Khotimah, diterima amal ibadahnya, diampuni segala kekhilafannya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan, ketabahan dan kesabaran. Mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya apabila semasa hidup Almarhum ada kesalahan dan kekhilafan baik ucapan maupun perbuatan,” tulis keterangan yang diterima, dikutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com.
Jenazah rencananya akan dimakamkan di Pemakaman Giritama Blok Adenium 23 Tonjong Tajur Halang, Kabupaten Bogor pukul 13.00 WIB.