SuaraBogor.id - Galang Edhi Swasono (20) seorang mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) dikabarkan hilang saat melakukan Penelitian di Blok Telaga Lele, kawasan Pulau Sempu, Dusun Sendangbiru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Informasi itu disampaikan Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Sadono Irawan. Dia mengatakan, bahwa Galang Edhi hilang di Blok Telaga Lele Pulau Sempu sejak 27 Desember 2023 kurang lebih pukul 11.30 WIB.
"Peristiwa itu dilaporkan pada Kamis (28/12), bahwa seorang mahasiswa IPB hilang di wilayah Kepulauan Sempu, pada Blok Telaga Lele," kata Sadono.
Sadono menjelaskan, berdasarkan laporan yang dihimpun Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops) BPBD Kabupaten Malang, Galang Edhi merupakan mahasiswa jurusan Konservasi Sumber Daya Hutan dan Ekowisata IPB.
Baca Juga: Cara Menuju ke Kampus IPB dengan Transportasi Umum
Menurutnya, Galang Edhi bersama sejumlah rekannya, tengah melakukan penelitian di Blok Telaga Lele, kawasan Pulau Sempu. Galang Edhi meninggalkan rombongan pada 27 Desember 2023 kurang lebih pukul 09.00 WIB.
Ia menambahkan, Galang Edhi seharusnya sudah kembali bersama rombongan yang melakukan penelitian di Blok Telaga Lele kawasan Pulau Sempu tersebut pada pukul 11.00 WIB. Namun, hingga pukul 11.30 WIB, Galang Edhi tidak kembali ke rombongan.
"Sehingga tim yang ada di sana memutuskan untuk melakukan pencarian. Namun, hingga pada pukul 23.00 WIB, belum ada tanda-tanda dari yang bersangkutan," katanya.
Kemudian, lanjutnya, pihak rombongan dari IPB tersebut melaporkan kejadian itu kepada Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Kepolisian Resor (Polres) Malang dan Pos Angkatan Laut untuk melakukan proses pencarian, pada 28 Desember 2023.
Sebagai informasi, Galang Edhi merupakan mahasiswa laki-laki semester lima di IPB, yang merupakan warga Desa Gunung Langit, Kecamatan Kallibening, Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah.
Baca Juga: Guru Besar IPB Sebut Impor Beras Harus Berdasarkan Data Akurat
"Kami juga sudah koordinasikan dengan Basarnas Surabaya," katanya.
Pulau Sempu terletak di wilayah Malang selatan, Jawa Timur, dan merupakan kawasan suaka alam dengan status cagar alam. Penetapan Pulau Sempu sebagai kawasan konservasi alam ditetapkan pada 1928.
Secara administratif Cagar Alam Pulau Sempu terletak di Dusun Sendangbiru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Pulau Sempu ditetapkan sebagai cagar alam karena memiliki keunikan alam dan kekayaan hayati.
Keragaman jenis tumbuhan di Pulau Sempu juga terbilang tinggi. Menurut data Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jawa Timur tahun 2009, terdapat 314 jenis tumbuhan di pulau yang berbatasan langsung dengan Samudera Hindia tersebut. [Antara]
Berita Terkait
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor