SuaraBogor.id - Galang Edhi Swasono (20) seorang mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) dikabarkan hilang saat melakukan Penelitian di Blok Telaga Lele, kawasan Pulau Sempu, Dusun Sendangbiru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Informasi itu disampaikan Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Sadono Irawan. Dia mengatakan, bahwa Galang Edhi hilang di Blok Telaga Lele Pulau Sempu sejak 27 Desember 2023 kurang lebih pukul 11.30 WIB.
"Peristiwa itu dilaporkan pada Kamis (28/12), bahwa seorang mahasiswa IPB hilang di wilayah Kepulauan Sempu, pada Blok Telaga Lele," kata Sadono.
Sadono menjelaskan, berdasarkan laporan yang dihimpun Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops) BPBD Kabupaten Malang, Galang Edhi merupakan mahasiswa jurusan Konservasi Sumber Daya Hutan dan Ekowisata IPB.
Baca Juga: Cara Menuju ke Kampus IPB dengan Transportasi Umum
Menurutnya, Galang Edhi bersama sejumlah rekannya, tengah melakukan penelitian di Blok Telaga Lele, kawasan Pulau Sempu. Galang Edhi meninggalkan rombongan pada 27 Desember 2023 kurang lebih pukul 09.00 WIB.
Ia menambahkan, Galang Edhi seharusnya sudah kembali bersama rombongan yang melakukan penelitian di Blok Telaga Lele kawasan Pulau Sempu tersebut pada pukul 11.00 WIB. Namun, hingga pukul 11.30 WIB, Galang Edhi tidak kembali ke rombongan.
"Sehingga tim yang ada di sana memutuskan untuk melakukan pencarian. Namun, hingga pada pukul 23.00 WIB, belum ada tanda-tanda dari yang bersangkutan," katanya.
Kemudian, lanjutnya, pihak rombongan dari IPB tersebut melaporkan kejadian itu kepada Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Kepolisian Resor (Polres) Malang dan Pos Angkatan Laut untuk melakukan proses pencarian, pada 28 Desember 2023.
Sebagai informasi, Galang Edhi merupakan mahasiswa laki-laki semester lima di IPB, yang merupakan warga Desa Gunung Langit, Kecamatan Kallibening, Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah.
Baca Juga: Guru Besar IPB Sebut Impor Beras Harus Berdasarkan Data Akurat
"Kami juga sudah koordinasikan dengan Basarnas Surabaya," katanya.
Pulau Sempu terletak di wilayah Malang selatan, Jawa Timur, dan merupakan kawasan suaka alam dengan status cagar alam. Penetapan Pulau Sempu sebagai kawasan konservasi alam ditetapkan pada 1928.
Secara administratif Cagar Alam Pulau Sempu terletak di Dusun Sendangbiru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Pulau Sempu ditetapkan sebagai cagar alam karena memiliki keunikan alam dan kekayaan hayati.
Keragaman jenis tumbuhan di Pulau Sempu juga terbilang tinggi. Menurut data Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jawa Timur tahun 2009, terdapat 314 jenis tumbuhan di pulau yang berbatasan langsung dengan Samudera Hindia tersebut. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Trading dengan Broker Forex BAPPEBTI Lebih Aman bagi Trader Indonesia
-
Bagaimana Cara Jitu Agar Anak Tidur Malam di Bawah Jam 10 ?
-
5 Mobil Bekas Terlaris di Indonesia dengan Harga di Bawah Rp 100 Juta, Cek Daftarnya di Sini
-
Ingin Kuliah Gratis? Ini Daftar Lengkap Beasiswa Yang Bisa Kamu Kejar: Siap Wujudkan Mimpimu
-
Panduan Lengkap Memilih Pemanas Air yang Tepat untuk Rumah