Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Sabtu, 13 Januari 2024 | 10:49 WIB
ILUSTRASI Ganjil genap puncak Bogor- Jadwal Ganjil Genap Puncak Bogor dan Jadwal One Way Puncak Bogor. [Suarabogor.id/Devina]

SuaraBogor.id - Jadwal ganjil genap Puncak Bogor menjadi salah satu informasi yang banyak dicari pembaca yang hendak berlibur atau melintas ke arah puncak.

Selain jadwal ganjil genap, artikel ini juga memuat jadwal one way Puncak Bogor tepatnya pada Sabtu 13 Januari 2024.

Penerapan ganjil genap Puncak Bogor diberlakukan sejak Jumat (12/1/2024) sejak pukul 14.00 WIB hingga Minggu (14/1/2024).

Penerapa ganjil genap dan one way tersebut dilakukan Satlantas Polres Bogor untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas yang sering terjadi.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Bogor Sabtu 13 Januari 2024, Cek Lokasinya di Sini

Untuk jadwal ganjil genap disesuaikan dengan tanggal kalender yang berlaku hari ini dan mengikuti tanggal ganjil atau genap.

"Jumat, Sabtu, dan Minggu jalur Puncak diberlakukan ganjil genap. Bagi kendaraan yang ber-TNKB/berplat nomor polisi tidak sesuai dengan tanggal diberlakukannya ganjil genap akan diputar balik oleh petugas," tulis keterangan akun Instagram @tmcpolresbogor dikutip pada Sabtu (13/1/2024).

Jika dilihat dari tanggal hari ini, Sabtu (13/1/2024) maka kendaraan berplat ganjil yang dapat memasuki area Puncak, Kabupaten Bogor.

Dalam memberlakukan ganjil genap, petugas Satuan Lalu Lintas Polres Bogor bakal mulai melakukan operasi penyekatan di titik check point Simpang Gadog.

Jadwal One Way di Puncak Bogor

Baca Juga: Bawaslu Tutup Kasus Dugaan Pelanggaran Elly Yasin, Netfid Bogor: Kok Disebut Kurang Alat Bukti, Aneh Banget

Mengantisiapsi kepadatan yang kemungkinan terjadi di Puncak, Bogor Satuan Lalu Lintas Polres Bogor juga akan menerapkan sistem one way baik ke arah atas maupun bawah.

Load More