SuaraBogor.id - Ada dua nama kader PKS yang langsung disodorkan ke Partai Gerindra untuk Pilkada Bogor Jawa Barat saat melakukan safari politik di Kantor DPC Partai Gerindra Kabupaten Bogor.
Ketua DPD PKS Kabupaten Bogor Dedi Aroza mengatakan, dua nama kader PKS yang disodorkan, yakni dirinya sendiri dan Agus Salim yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor.
"Sudah ada lima nama kandidat kami serahkan ke DPW, kemudian DPW PKS Jawa Barat memutuskan Agus Salim dan saya," kata Dedi Aroza.
Dedi menjelaskan bahwa safari politik PKS ke beberapa partai politik di Kabupaten Bogor untuk menyamakan persepsi dalam menyongsong Pilkada 2024.
Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bogor Iwan Setiawan di tempat yang sama menyatakan bahwa partainya membuka pintu koalisi untuk partai politik lain, termasuk PKS.
"Jujur ya kalau tadi saya hitung, koalisi dengan PKS itu jelas. Kalau suara PKS yang kemarin pileg dipersentasekan dengan pilkada bisa sama," ujar Iwan.
Menurut dia, butuh melibatkan banyak pihak untuk mewujudkan pembangunan merata di Kabupaten Bogor yang memiliki jumlah penduduk sebanyak 5,6 juta jiwa tersebar di 40 kecamatan.
Sejauh ini, DPC Partai Gerindra Kabupaten Bogor telah menjalin komunikasi dengan beberapa partai politik untuk Pilkada 2024.
Partai Gerindra Kabupaten Bogor dengan modal raihan 12 kursi pada Pemilu 2024 bisa mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati sendiri pada Pilkada 2024.
Baca Juga: Pemkot dan Pemkab Bogor Larang Sekolah Gelar Study Tour ke Luar Daerah
Namun, kata Iwan, Partai Gerindra memegang teguh prinsip Ketua Umum Prabowo Subianto yang menganggap partai pemenang tidak bisa berjalan sendiri sehingga harus melibatkan partai lain.
"Kemarin 'kan ikut rakor saya (dengan DPP Partai Gerindra), dibebaskan berkoalisi sesuai dengan kearifan lokal dengan siapa pun," ungkap Iwan. [Antara].
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Batu di Cigudeg: Protes Penutupan Tambang Oleh Dedi Mulyadi Berujung Kericuhan
-
Cigudeg Mencekam! 'Blunder' Ucapan Camat Picu Hujan Batu, Jalan Nasional Bogor Lumpuh Total
-
Puncak Bhakti Lintas Agama di Bogor: Bukti Nyata Toleransi Bukan Sekadar Wacana
-
Ribuan Warga Blokade Jalan Nasional Bogor-Banten dengan Truk, Protes Keras Kebijakan Dedi Mulyadi
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija