SuaraBogor.id - Aksi pencurian kendaraan bermotor nampaknya semakin sering terjadi di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, seperti terbaru kali ini di wilayah Sukaraja.
Aksi maling motor tersebut bak di film-film, lantaran sambil mengacungkan senjata api ketika beraksi di wilayah Desa Cilebut Timur, Sukaraja, Kabupaten Bogor.
Kapolsek Sukaraja Kompol Birman Simanullang mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan pencarian terhadap maling motor yang membawa senjata tersebut.
"Kami memburu pelaku," katanya, Sabtu (20/7/2024).
Baca Juga: 'Ngaliwet Babarengan' di Bogor Bakal Jadi Rekor MURI di HUT ke-79 RI
Tidak ada korban jiwa dalam percobaan pencurian sepeda motor yang aksinya terekam kamera pengawas atau CCTV itu.
Birman menyebutkan pihak kepolisian melakukan penyelidikan bermodalkan rekaman CCTV yang menampilkan wajah salah satu pelaku.
"Percobaan pencurian motor tetapi gagal karena kendaraan dipasang pengaman ganda," kata Birman.
Video aksi pencurian yang berlangsung pada Jumat (19/7), sekitar pukul 05.29 WIB ini beredar luas di media sosial.
Dalam video tersebut tampak salah satu pelaku mengendap masuk ke rumah korban sambil membuka pagar. Ketika terbuka, pelaku masuk mendekat ke salah satu motor dalam garasi.
Baca Juga: Wahana Bianglala dan Rumah Makan di Puncak Bogor Dibangun Tanpa Izin, Pj Bupati Minta Hal Ini
Lalu, terlihat pelaku lainnya yang mengenakan topi mengacungkan benda mirip senjata api ke arah dalam rumah.
Pelaku kabur setelah gagal membawa kabur motor korban karena terdapat pengaman ganda. [Antara].
Berita Terkait
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Gara-gara Ikut Kampanye, ASN Pemkab Bogor Dilaporkan Bawaslu ke BKN RI
-
Hari Terakhir Kampanye, Rudy-Jaro Ade Gelar Sembako Murah di Sirkuit Sentul
-
Pas Band Guncang Sirkuit Sentul saat Kampanye Akbar Rudy Susmanto
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor