SuaraBogor.id - Walikota Bogor terpilih, Dedie A Rachim merespon baik soal peluang tenaga kerja terampil asal kotanya, untuk bekerja ke luar negeri.
Hal tersebut disampaikan Dedie usai berdiskusi dan bertemu dengan Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu), Anis Matta di Jakarta, pada Senin 20 Januari 2025.
Dedie menjelaskan, banyak negara seperti Jepang, Korea, Taiwan, dan bahkan di kawasan Eropa, membutuhkan banyak tenaga di sekto4 perhotelan, pertanian hingga bidang kesehatan.
Meski begitu, kata Dedie, para calon tenaga kerja harus benar-benar memiliki kemampuan, mental, dan syarat yang dibutuhkan sesuai dengan kriteria dan kebutuhan.
“Kesempatan kerja di luar negeri sangat terbuka lebar. Namun, kita harus mempersiapkan sumber daya manusia yang terampil dan siap bersaing,” jelas dia.
Sehingga, untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia itu, pihaknya akan mulai mencoba melakukan peningkatan kurikulum tingkat SMA agar selaras dengan kebutuhan tenaga kerja internasional.
“Mata pelajaran yang relevan dengan bidang-bidang kerja seperti perhotelan, pertanian, dan kesehatan perlu ditingkatkan. Ini adalah langkah strategis untuk mencetak generasi siap kerja,” jelas dia.
Dalam kesempatan itu juga, Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) turut mengajak kepala daerah untuk membuka peluang investasi di berbagai sektor, seperti infrastruktur, PDAM, transportasi, dan pariwisata. Hal ini disambut baik oleh Dedie A Rachim yang didampingi oleh Ketua DPD Partai Gelora Kota Bogor, Dadan Suhendar.
“Kami siap menindaklanjuti arahan dari Wamenlu, terutama dalam mendorong investasi yang dapat mengatasi berbagai persoalan di Kota Bogor, seperti transportasi, sumber air, dan sektor pariwisata. Ini langkah nyata untuk memajukan kota kita,” ujar Dedie.
Baca Juga: Angkot Jadi Alasan, Bus Subsidi Cibinong-Puncak Bogor Batal Beroperasi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kaleidoskop 2025: 9 Kasus Viral Guncang Bogor, Dari Pengoplos Gas Hingga Tragedi Shalat Subuh
-
Niat Berbakti Berujung Maut, Pemuda Bojonggede Tewas Terpanggang di Atas Pohon
-
Senin Depan Berlaku! Flyover Cibinong Resmi Pasang ETLE, Melanggar Langsung Dapat 'Surat Cinta'
-
Pembangunan 600 Unit Huntara di Aceh akan diserahkan pada Pemerintah Daerah pada 8 Januari 2026
-
Ngurus Izin Sambil Nongkrong? Bupati Bogor Boyong Kantor Dinas ke VIVO Mall, Ubah Wajah Birokrasi