Anak 6 tahun tewas di Bogor, diduga dibunuh ibu tiri RN (30) pada Minggu malam 19/10/2025.
Ibu tiri diduga memukul korban MAA (6) hingga tak berdaya, lalu meninggalkan korban.
Pelaku sering melakukan kekerasan terhadap anak tiri, tidak hanya pada hari kejadian.
SuaraBogor.id - Polresta Metro Depok membeberkan motif RN (30) membunuh anak tirinya berinisial AAM (6) tahun dengan cara dianiaya hingga tewas terkapar di wilayah Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kasatreskrim Polresta Metro Depok, Kompol Made Gede Oka Utama menjelaskan, motif pelaku membunuh anak tirinya karena susah menurut kepadanya.
"Motif dari tersangka melakukan ataupun kekerasan terhadap korban ini yang pertama berdasarkan keterangan dari si tersangka atau pengakuan tidak menuruti apa keinginan dari si tersangka," kata dia, Kamis 23 Oktober 2025.
Ia mengaku bahwa korban tidak jarang susah disuruh untuk mekan dan sering meminta uang jajan kepada pelaku. Sehingga, kata dia, pelaku merasa kesal atas perilaku anak tirinya.
"Kadang disuruh makan tidak mau kemudian korban juga beberapa kali meminta uang jajan tidak diberi akhirnya tersangka melakukan tindakan kekerasan kepada korban," jelas dia.
Ia mengaku, kejiwaan pelaku tidak memiliki permasalahan. Sehingga, pelaku melakukan hal keji itu dilakukan dengan sadar dan tanpa ada gangguan kejiwaan kepadanya.
"Dalam pemeriksaan kami melihat tersangka cukup baik menjawab pertanyaan nanti perkembangan akan kita sampaikan apakah perlu dilakukan atau tidak (tes kejiwaan)," jelas dia.
Ia juga mengaku akan mendalami motif lain di balik perilaku keji ibu tiri kepada korban, termasuk alasan korban bukan merupakan darah dagingnya.
"Ya kita akan dalami apakah memang ada maksud tujuan seperti itu. Yang penting dapat kita sampaikan motifnya memang tersangka sering melakukan kekerasan kepada korban ini karena tidak menurut, kadang dikasih makan tidak mau, akhirnya dipukul," tutup dia.
Baca Juga: Sadis! Tabir Kebohongan Ibu Tiri Terbongkar, Pukulan Maut Merenggut Nyawa Anak di Bojonggede
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
-
Sadis! Tabir Kebohongan Ibu Tiri Terbongkar, Pukulan Maut Merenggut Nyawa Anak di Bojonggede
-
Hasil Ekshumasi Jasad Anak di Bojonggede, Korban Tewas Akibat Pukulan Benda Tumpul Misterius
-
Pilunya Kematian Bocah di Tangan Ibu Tiri, Eva Rudy Susmanto: Laporkan Jika Ada Kejadian Mengganjal
-
MAA Tewas Disiksa Ibu Tiri, Tangis Penyesalan Tetangga: Kami Selalu Lihat Luka Lebam, Tapi...
-
Kronologi Lengkap Ibu Tiri Habisi Anak di Bogor, Sandiwara Ayah Kandung Bikin Geram!
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Komitmen Berdayakan Masyarakat, BRI Raih Penghargaan di Hari Desa Nasional 2026
-
Secercah Cahaya di Lubang Tikus Pongkor, Janji Kapolda Jabar Bawa Pulang Gurandil yang Terjebak
-
3 Spot Wisata Alam Aesthetic di Bogor Selatan, Vibesnya Kayak di Ubud!
-
11 Nyawa Melayang di Lorong 'Tikus' Pongkor Bogor, Kapolda Jabar Duga Masih Banyak Korban Terjebak
-
11 Gurandil Tewas di Lubang Maut Pongkor: Berasal dari Sukajaya, Cigudeg dan Nanggung