Viral, Ustaz Yahya Waloni Diusir Saat Ceramah Politik di Dalam Masjid

Sebuah video menunjukkan pendakwah Ustaz Yahya Waloni diusir para jamaah saat berceramah viral di media sosial.

Andi Ahmad S
Senin, 08 Maret 2021 | 15:14 WIB
Viral, Ustaz Yahya Waloni Diusir Saat Ceramah Politik di Dalam Masjid
Ustaz Yahya Waloni Diusir [Twitter @djay_putra]

SuaraBogor.id - Sebuah video menunjukkan pendakwah Ustaz Yahya Waloni diusir para jamaah saat berceramah viral di media sosial.

Video Ustaz Yahya Waloni diusir para jamaah itu saat ini viral di twitter usai diunggah akun dengan nama Djay_putra, Minggu (7/3/2021).

Akun twitter bernama Djay_putra ini menuliskan bahwa Ustaz Yahya Waloni diusir Jamaah karena berceramah politik di dalam Masjid. Hal tersebut membuat jamaah merasa resah.

"Viral. Yahya Waloni diusir Jamaah karena berceramah Politik di dalam Masjid. Kenapa @MUIPusat seolah tutup mata dengan orang ini yang suka memecah belah," tulisnya dikutip Suarabogor.id, Senin (8/3/2021).

Baca Juga:Potret Harga Diri Motor Trail Jatuh Gara-gara Motor Bebek, Ini Videonya

Sampai berita ini diturunkan, Suarabogor.id belum mengetahui peristiwa Ustaz Yahya Waloni diusir para jamaah saat berceramah tersebut.

Sekedar informasi, Ustadz Yahya Waloni sebelumnya sempat larang orang miskin masuk Islam. Ustadz Yahya Waloni larang otak tumpul masuk islam.

Hal itu disampaikan dalam ceramah Ustadz Yahya Waloni baru-baru. Ceramah Ustadz Yahya Waloni ini mendapatkan perhatian dari banya kalangan, karena dinilai kontroversial.

Ustadz Yahya Waloni membagikan pengalamannya saat menjadi seorang mualaf.

Dia pun menyampaikan pesan kepada orang-orang yang hendak masuk Islam. Kata Ustadz Yahya Waloni, bagi orang yang hendak masuk Islam atau mualaf, jangan sekali-kali mencoba apabila tidak memiliki harta.

Baca Juga:Nagita Slavina Pengen Jajan, Rumah Auto Jadi Bazar Penuh Pedagang Gerobak

"Saya bilang ke jamaah agar selalu kritis. Kalau mau coba-coba masuk Islam, jangan masuk Islam kalau otak tumpul dan hidupnya miskin," kata Ustadz Yahya Waloni dikutip Suarabogor.id, Selasa (16/2/2021).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini