SuaraBogor.id - Nasib malang menimpa seorang petani asal Cianjur. Saat menebang pohon, dirinya malah tertimpa ketika mencoba menghindari pohon yang ditebangnya.
Peristiwa itu menimpa petani Cianjur bernama Dayat Bin Maman (40), dia tewas saat tertimpa pohon yang ditebangnya sendiri.
Kabar duka yang menimpa petani asal Cianjur itu terjadi di Kampung Salatri, Desa Mekarsari, Kecamatan Agrabinta, Kabupaten Cianjur, Selasa (25/5/2021).
Informasi yang dihimpun dari sejumlah kesaksian, korban diperkerjakan PTPN untuk menebang pohon di kawasan hutan Kampung Salatri.
Baca Juga:Fakta Baru, Bidan di Cianjur Dibunuh Suami Sendiri Ini Kata Polisi
Saat akan tumbang, tiba-tiba pohon lebih cepat roboh dari perkiraan. Korban tidak sempat menghindar hingga menimpa kepala bagian belakang.
Korban yang merupakan warga kampung Sukasari RT 09 RW 05, Desa Neglasari Kecamatan Agrabinta tidak sadarkan diri setelah tertimpa pohon yang ditebangnya.
“Kang Dayat waktu itu tidak sempat menghindar hingga tertimpa pohon tumbang,” tutur Heri disitat dari Ayobandung.com -jaringan Suara.com.
Kepala Desa Mekarsari Lebby Nurdiansyah membenarkan adanya warga yang meninggal akibat tertimpa pohon yang ditebangnya.
“Kami sudah menerima laporan, tapi belum jelas kronologi kejadiannya seperti apa, masih simpang siur,” kata Lebby pada wartawan saat dihubungi melalui telepon.
Baca Juga:Penusuk Bidan di Cianjur Terancam Hukuman Mati
Sementara itu Kapolsek Agrabinta, AKP Ipid A Saputra menjelaskan, pihaknya sudah mendatangi tempat kejadian perkara dan meminta keterangan dari sejumlah saksi.
“Korban sudah kami evakuasi,” singkatnya.