SuaraBogor.id - Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Bogor, Jawa Barat pada Senin (14/6/2021) kemarin. Informasi itu dibenarkan Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Ahmad Ramadhan.
Kombes Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi wartawan membenarkan, bahwa ada terduga teroris di Bogor ditangkap.
"Iya betul," katanya kepada wartawan, Selasa (15/6/2021).
Informasi yang didapat, terduga teroris di Bogor yang ditangkap itu merupakan jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD).
Baca Juga:Waduh! Kapolda Sebut Kaltim Jadi Tempat Persembunyian Teroris, Begini Penjelasannya
"Jaringan JAD," tutupnya.
Seperti diberitakan Suara.com, Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan menyebutkan sebanyak 13 terduga teroris yang ditangkap di wilayah Provinsi Riau diketahui sebagai anggota kelompok jaringan teroris Jamaah Islamiah (JI).
"Mereka diketahui jaringan teroris JI," kata Ramadhan saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.
Ramadhan mengatakan Tim Densus 88 Antiteror masih mendalami apakah jaringan teroris JI Riau ada kaitannya dengan terduga teroris kelompok JI yang ditangkap di wilayah Jawa Timur pada Januari 2021.
"Yang jelas jaringan ini berbeda dengan yang di Makassar itu JAD. Ini masih didalami Densus," kata Ramadhan.
Baca Juga:Polres Bogor Ringkus 14 Pengedar Narkoba, Barang Bukti 2,2 Kilogram Diamankan
Sebelumnya diberitakan, Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap 13 orang terduga teroris di wilayah Riau pada Senin (14/6).
- 1
- 2