ABG Citayam Kini Jadi 'Penguasa' SCBD, Wagub Riza Patria: Kami Menyambut Baik Mereka

"Itu menunjukkan bahwa Jakarta memang menarik bagi teman-teman jadi tempat wisata,"

Galih Prasetyo
Senin, 11 Juli 2022 | 13:40 WIB
ABG Citayam Kini Jadi 'Penguasa' SCBD, Wagub Riza Patria: Kami Menyambut Baik Mereka
Ilustrasi fenomena ABG Citayam di Sudirman (Foto: Tangkapan layar YouTube Sipasan Channel)

SuaraBogor.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengaku senang karena kawasan Dukuh Atas menjadi destinasi wisata para remaja asal Citayam dan sekitarnya.

"Sekali lagi, kami sejujurnya senang dan bersyukur adik-adik kita, saudara kita dari Citayam bermain di Dukuh Atas, datang ke sana naik kereta. Itu satu rekreasi berkunjung ke Jakarta, sesuatu yang baik," ucap Riza Patria.

Ditambahkan Riza, fenomena ini menunjukkan bahwa Jakarta menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik bagi masyarakat di wilayah penyangga Ibu Kota seperti Bogor, Tangerang, Depok, hingga Bekasi.

"Itu menunjukkan bahwa Jakarta memang menarik bagi teman-teman jadi tempat wisata," ujar Riza.

Baca Juga:Soroti Remaja 'SCBD' Nongkrong di Dukuh Atas, Wagub DKI: Kami Sejujurnya Senang dan Bersyukur

Riza juga mengapresiasi para remaja "SCBD" yang tampil percaya diri dengan mengenakan busana produk lokal.

Namun Riza juga tak lupa mengingatkan kepada siapa saja yang datang berkunjung ke kawasan Dukuh Atas untuk menjaga kebersihan dan ketertiban.

"Ini, memang waktu liburan anak sekolah. Jadi, kami menyambut baik siapa saja yang berkunjung, berwisata, bermain di Jakarta. Mari kita jaga kebersihan dan kerapihan," kata Riza.

"Sudirman, Citayam, Bojonggede, Depok" adalah singkatan pelesetan dari Sudirman Central Business District.

SCBD adalah sebuah kawasan bisnis yang terletak di Jakarta Selatan, Indonesia, yang terdiri dari kondominium, gedung perkantoran, hotel, serta pusat perbelanjaan dan hiburan. Total luas SCBD adalah sekitar 45 hektare.

Baca Juga:Soroti ABG Citayam yang Nongkrong di Sudirman, Sandiaga Uno Berikan Komentar Tak Terduga

Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan fenomena remaja "SCBD" yang ramai memenuhi kawasan perkantoran di Jalan Sudirman, Jakarta, merupakan bagian dari demokratisasi jalan. [ANTARA]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini