Lima Fakta Unik Drama Urip Saputra yang Pura-pura Mati di Bogor

Dalam video yang tersebar, Koh Urip nampak tengah terbaring dalam peti mati dengan sejumlah kertas tergumpal mengelilingi jasadnya.

Andi Ahmad S
Senin, 21 November 2022 | 13:28 WIB
Lima Fakta Unik Drama Urip Saputra yang Pura-pura Mati di Bogor
Seorang pria di Bogor tiba-tiba hidup kembali saat dimasukkan ke dalam peti mati (Ist)

2. Urip Hilang Ketika di Rest Area, Ditemukan dalam Peti Saat di Rumah

Usai diselidiki lebih dalam, Koh Urip ternyata tidak memiliki riwayat kematian dan tidak diterbangkan dari Semarang.

Hal itu disampaikan Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin. Iman menyebut, Urip dan istrinya, Y, berangkat dari Jakarta Selatan ke Rancabungur dalam kondisi sehat.

"US bersama anak dan istrinya dijemput di suatu tempat oleh ambulan di wilayah Jakarta Selatan," kata Iman Rabu (16/11/2022).

Baca Juga:Langkah Polisi Akhiri Gaduh Pria Bogor Pura-pura Mati Hidup Lagi, Terapkan Restorative Justice

Uniknya, saat beristirahat di rest area, Sang supir terheran lantaran Koh Urip tidak ada usai istirahat di rest area itu. Setalah itu, diketahui Koh Urip sudah ada di dalam peti yang sebelumnya sudah ia beli di Jakarta.

"Pada saat akan melanjutkan perjalanan, US sudah tidak di lokasi tersebut, dan baru diketahui di dalam peti saat peti diturunkan di rumah," jelasnya.

Kondisi Kediaman Warga Rancabungur Yang Masih Hidup, Padahal Sudah Dinyataka Meninggal di Peti Mati [Suarabogor/Egi Abdul Mugni]
Kondisi Kediaman Warga Rancabungur Yang Masih Hidup, Padahal Sudah Dinyataka Meninggal di Peti Mati [Suarabogor/Egi Abdul Mugni]

3. Urip Pura-pura Mati karena Terlilit Hutang

Urip yang juga rohaniawan Konghucu itu ternyata membuat skenario itu lantaran bermaksud menghindari lilitan hutang pada dirinya.

Diketahui, Urip memiliki hutang sebesar Rp1,5 miliar dari perusahaan ia bekerja. Karena malu menyandang status Rohaniawan, Urip kemudian membuat skenario kematiannya.

Baca Juga:Polisi Beri Restorative Justice, Urip Saputra Warga Bogor 'Meninggal Hidup Lagi' Tak Ditahan

"Urip berhutang di tempat kerjanya," kata Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini